05 Creative Banjir Pesanan Cetak Atribut Pemilu

BANJIR PESANAN: Karyawan 05 Creative Percetakan tengah mengerjakan pesanan atribut kampanye Pilpres 2019.
BANJIR PESANAN: Karyawan 05 Creative Percetakan tengah mengerjakan pesanan atribut kampanye Pilpres 2019.

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Kemeriahan Pemilu 2019 juga berdampak bagi para pengusaha percetakan semua segmen di berbagai wilayah di Indonesia. Seperti halnya yang di rasakan penyedia jasa percetakan O5 Creative di Kota Semarang. Salah satu dari banyak usaha percetakan profesional yang menyediakan jasa pembuatan atribut kampanye ini juga di banjiri pesanan atribut kampanye. Dari pasangan calon presiden dan wakil presiden, tim sukses, hingga calon aggota legeslatif.

Menurut pemilik usaha percetakan, Edo Gama, usaha yang ia rintis sejak 2015 ini mulai kebanjiran oder sejak empat bulan lalu. Dengan dibantu enam pegawai bagian percetakan, tiga bagian fi nising, o5 Creative mampu mengerjakan ribuan atribut kampanye yang sudah dipesan lama.

”Alhamdulilah. Sejak berdiri hingga sekarang, bermacam pesanan dari kalangan umum hingga parpol, juga pencalonan gubenur dan wakil gubenur Jawa Tengah lalu, kita juga ikut berperan menghasilkan pesanan yang cukup meningkat, sedangkan sekarang pemilihan presiden dan wakil presiden, kita juga ambil bagian dengan banyaknya pesanan,” terangnya.

Meski dengan model alat Manual, full printing hingga Full Digital dan tidak banyak karyawan, usaha ini mampu memenuhi target hingga 70 persen.

“Meski kami kebanjiran order, harga tidak kami naikan. Padahal bahan baku, seperti cat dan tinta mengalami kenaikan hingga 10 persen. Strategi market tersebut, sengaja kami berikan untuk kepuasan pelanggan yang sudah mempercayai jasa percetakan kami,” tandasnya.

Pesanan bervariasi dari topi, mug gelas, pin gantungan kunci caleg, hingga kaos kampanye. Namun yang paling banyak dipesan saat ini adalah pemesanan kaos kampanye.

“Sebulan kita bisa menghasilkan ribuan kaos kampanye, ya alhamdulilah. Untuk memenuhi target karyawan lembur selama 24 jam untuk memenuhi kebutuhan pemesan. Dan menambah penghasilan karyawan,” imbuhnya.

Saat ini O5 Creative Percetakan mengalami kenaikan pesanan hingga 75 persen dari biasanya. Menjaga kualitas barang dan harga terjangkau, menjadi bagian utama Suskses omset percetakan segmen menengah tersebut. (bis/ucl/mar)