BATAN dan DPR RI Sosialisasikan Sidenok

Petani Kedungjambal Siap Ujicoba Padi Unggul Sidenok

JATENGPOS.CO.ID, SUKOHARJO – Tidak hanya mengembangkan tenaga Atom dan Nuklir, ternyata BATAN juga mengembangkan ilmu dan riset untuk pengembangan pertanian. Dalam risetnya, sedikitnya ada 23 varietas padi dan puluhan varietas tanaman unggul lainnya yang dikembangkan BATAN. Salah satunya Sidenok, padi varietas unggul yang saat ini sudah diujicobakan di sejumlah wilayah di Indonesia.

“BATAN juga mengembangkan sejumlah riset bidang pertanian, peternakan, kesehatan, makanan dan energi. Salah satunya yang sedang gencar kami sosialisasikan adalah riset padi varietas unggul yakni Sidenok,”  ungkap Falconi Sutarto, Sekretaris Utama BATAN, saat acara Demo teknologi bidang pertanian varietas unggul hasil riset BATAN, pada petani desa Kedungjambal, Tawangsari, Sukoharjo, Jumat (27/7).

Falconi menambahkan Sidenok menjadi andalan karena memiliki sejumlah keunggulan, antara lain hasil produktifitas tinggi mencapai 10 ton/hektar, pulen, masa tanam pendek dan tahan hama.

“Hasil ujicoba sangat memuaskan. Bahkan BATAN punya kelompok tani binaan di sejumlah wilayah di Indonesia, salah satunya di Sawit Boyolali yang menjadi pilot project. Saat ini kami sebar bibit gratis untuk petani petani. Kami kerjasama dengan anggota Komisi 7 DPRRI, untuk mendukung sosialisasi, pengawasan dan sekaligus sebagai bentuk pertanggungjawaban kami pada negara dan masyarakat,” imbuh Falconi yang didampingi anggota DPRRI dari Dapil V Jateng Bambang Riyanto, juga Kepala Pusat Sain Teknologi BATAN Puradwi, Camat Tawangsari dan Kepala Ddesa Kedungjambal Sartono.

Bambang Riyanto menyambut baik upaya BATAN dalam ikut serta menjaga swasembada pangan, khususnya ketersediaan beras di Indonesia.

“Tentu saja sangat kami dukung upaya BATAN dalam mengembangkan pertanian. Harapan kami agar ketahanan pangan terjaga dan tidak ada alasan lagi untuk impor beras,” tandas Bambang, politisi dari Partai Gerindra.

Selaku anggota Komisi 7 DPR RI Bambang juga siap menampung aduan, keluhan maupun aspirasi warga khususnya petani dalam rangka memperlancar program ketahanan pangan.

Pada acara demo teknologi bidang pertanian varietas unggul hasil riset BATAN di balai desa Kedungjambal, hadir sekitar 150 petani yang antusias mengikuti penjelasan dari BATAN. Apalagi petani yang datang juga mendapat sample bibit padi varietas unggul Sidenok, masing masing sebanyak 5 kg. (dea/bis/saf)