Penjualan Elektronik Ramadan Tumbuh Signifikan

RAMAI - Konsumen ramai memadati pameran HomeTech ke-44 di Superstore Global Elektronik Semarang.
RAMAI - Konsumen ramai memadati pameran HomeTech ke-44 di Superstore Global Elektronik Semarang.

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Pertumbuhan ekonomi akan meningkat pada momentum Ramadan dan Idul Fitri kini tengah berjalan. Faktor pendorongnya adalah belanja dari kelompok rumah tangga yang diprediksi meningkat signiÀ kan.

Hal itu ditopang beberapa kebijakan pemerintah seperti menahan harga bahan bakar minyak (BBM) dan memberi diskon kepada pelanggan listrik 900 PA akan membuat daya beli masyarakat relatif stabil pada Ramadan tahun ini. Praktisi bisnis ritel elektronik yang juga Managing Director Global Elektronik, Gouw Andy Siswanto, mengatakan, momen Ramadan dan Idul Fitri yang terjadi sekali waktu dalam setahun, menunjukkan betapa hebatnya kekuatan konsumsi dan ekspektasi ekonomi di dalam negeri.

Seandainya momentum ini bisa dipertahankan sepanjang tahun, mungkin tidak sulit bagi kita untuk berkhayal pertumbuhan ekonomi nasional akan selalu di atas 5–7 persen per tahun.

“Ramadan mempunyai peranan penting dalam membantu perekonomian Indonesia bangkitkembali dari kelesuan melalui peningkatan perdagangan seperti perangkat elektronika dan konsumsi,” kata Andy.

Menurutnya, THR dan bisnis di bulan Ramadhan menimbulkan efek berantai yang pada akhirnya bukan saja mengompensasi penurunan produktivitas, bahkan menghidupkan sendi-sendi perekonomian yang hanya terjadi di bulan Ramadhan. Produktivitas menurun, tetapi perdagangan dan konsumsi meningkat melebihi penurunannya sehingga secara keseluruhan perekonomian bergerak, dan yang paling penting kebahagiaan masyarakat meningkat.

“Di beberapa daerah, Ramadhan juga berarti berbenah rumah, mengganti perabot, mirip dengan tradisi yang sama menjelang Imlek,” tutur Andy.

Pada semua daerah, Ramadan berarti berbenah rumah ibadah. Penggunaan listrik perumahan meningkat, apalagi listrik rumah ibadah.

“Di bulan penuh berkah ini, semua peserta pameran menggelar spesial promo Ramadhan. Harganya sama-sama murah berkat banyaknya diskon yang ditawarkan selama pameran,” tutur Harwiyono, Ketua Harian Penyelenggara Pameran Perdagangan Elektronika HomeTech 2019 ke-44” Semarang.

Dalam event tersebut, digelar perangkat elekronik baru berteknologi canggih mulai dari TV LED, Kulkas, Mesin Cuci, AC, hingga Vacuum Cleaner dan Water Dispenser. Hebatnya, semua produk elektronik baru ditawarkan dengan harga promo atau cashback, sehingga harganya menjadi kompetitif. Bahkan, semua peserta pameran menggelar program “Special Promo”untuk produk-produk seperti Mesin Cuci, Kulkas, Air Cooler, Water Dispenser, Microwave Oven, Home Audio System, Smart LED TV, Chest Freezer, dan AC Split. Digelar promo menggiurkan, yakni Buy 1 Get 1 + Promo Bundling, Hadiah Voucher Go- Pay, KFC, Indomaret, Pulsa. Gratis Hadiah Souvenir Exclusive, Pesta Diskon Ramadhan 1440 Hijriyah, Special Ramadhan Midnight Sale, Produk Cashack Jutaan Rupiah.

“Manfaatkan Program Kartu Debit BNI, hanya berlaku untuk Global Elektronik Jalan MT Haryono 509A dan JalanPandanaran 102 Semarang saja. Potongan Harga Cabutan hingga Rp 200.000,” tutur Iwan Sadhikin, Store Manager Global Elektronik, Jalan Pandanaran 102 (Kawasan Simpang Lima) Semarang.

Untuk mempermudah proses transaksi ini, Global Elektronikmenggandeng 13 perbankan dan 7 perusahaan multi fi nance. Selain itu, berbagai program promo menarik digelar untuk memanjakan konsumen. (aln/mar)