JATENGPOS.CO.ID, DEMAK – Menyambut HUT TNI yang ke 74, Koramil 12 Mranggen (10/10) mengadakan pelayanan KB kesehatan kepada masyarakat di Kecamatan Mranggen. Dari target 95 peserta ternyata membludak hingga 108 warga yang datang untuk mengikuti pelayanan KB. Demikian diungkapkan Danramil 12 Mranggen Kapten Inf Subowo.
”Semula target kami hanya 95 orang saja, namun hingga siang ini sudah ada 106 yang mendaftar dan kemungkinan akan semakin bertambah,” ujar Danramil didampingi Ny. Subowo ketua Persit Ranting 12 Mranggen.
Dijelaskan oleh Danramil, dalam kegiatan tersebut pihaknya bekerjasama dengan PLKB Kecamatan Mranggen yang menerjunkan 13 bidan untuk menangani para ibu yang hendak ikut KB atau meneruskan menggunakan alat kontrasepsi.
”Sebelumnya sudah kami umumkan melalui anggota kami di desa-desa, bahwa akan ada kegiatan KB di Koramil, dan ternyata minat warga sangat besar untuk datang,” jelas Danramil.
Selain mengadakan kegiatan KB, tanggal 19 hingga 20 Oktober mendatang pihaknya akan mengadakan Dandim Cup di lapangan bola Desa Ngemplak Kecamatan Mranggen. ”Dandim cup ini rencananya akan diikuti 16 tim dari Demak, Semarang, Kendal dan Grobogan. Ini juga dalam rangka HUT ke-74 TNI,” imbuh Danramil.
Sementara itu Nadiroh warga Desa Brumbung Mranggen yang kebetulan mengikuti kegiatan tersebut mengaku sangat senang. Pasalnya dengan adanya kegiatan tersebut dirinya merasa sangat terbantu.
” Ini sudah ketiga kalinya saya memasang susuk, sebelumnya saya pasang susuk ya disini, lalu sempat pindah ke bidan dan yang ketiga kalinya kembali pasang disini,” ujar ibu tiga anak tersebut.
Dari kegiatan tersebut untuk peserta Akseptor KB jenis IUD berjumlah 12 Orang dan Implan 94 Orang. (adi/biz/sgt)