JATENG POS. CO. ID, SEMARANG – Memasuki usia ke – 25 tahun, Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus), terus mengembangkan fasilitas dalam peningkatan kualitas pendidikan modern berbasis keagamaan.
Hal tersebut, dikatakan Prof. Dr. Masrukhi MP.d di sela kegiatan Rapat Terbuka Senat Milad ke – 25 Unimus, di Gd GKB 2 Unimus, Jumat (30/8).
“Di usia 25 tahun ini, unimus terus mengembangkan peningkatan fasilitas pendidikan menuju konsep pola belajar mengajar modern berbasis keagamaan,” ujarnya.
Dijelaskan, dari pengembangan peningkatan fasilitas pendidikan yang sudah berjalan yakni adanya 2 rumah sakit yang berstatus Paripurna.
“Salah satu peningkatan fasilitas pendidikan yang tengah berjalan saat ini adalah 2 rumah sakit umum dan gigi yang berstatus Paripurna, dalam artian bisa di gunakan untuk program pendidikan kedokteran, kesehatan dan keperawtan. Selain itu, juga di buka untuk layanan kesehatan masyarakat luas (umum),” terang Prof Masrukhi.
Selain itu, juga adanya pembangunan gedung baru ke 3 untuk digunakan kuliah bersama yang telah memasuki tahap topping off (penempatan struktur akhir bangunan).
“Di iringi dengan Bismillah, kami juga tengah mengerjakan gedung baru kuliah bersama ke 3 yang nantinya akan digunakan untuk penambahan tempat dan fasilitas pendidikan dari berbagai Prodi (progam pendidikan),” tutup Prof Masrukhi.
Tak hanya itu, rencananya Unimus juga akan membangun gedung baru yang akan di fungsikan untuk bisnis perhotelan dan berlokasi tidka jauh dari rumah sakit kesehatan gigi.
Dengan adanya penambahan peningkatan fasilitas tersebut, diharapkan Unimus kedepan bisa terus berkembang menjadi pusat pendidikan di Indonesia, khususnya Kota Semarang. (ucl/jan)