FKUB Salatiga Temui Pj Wali Kota Bahas Kelanjutan Taman Toleransi 

FKUB Salatiga Temui Pj Wali Kota Bahas Kelanjutan Taman Toleransi 

AUDIENSI: Pengurus FKUB Salatiga saat bertemu Pj Wali Kota Salatiga.( foto : humas/ dekan. jateng pos)

JATENGPOS. CO. ID, SALATIGA- Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB) Kota Salatiga menemui Penjabat Wali Kota Salatiga Yasip Khasani, Rabu ( 7/8/2024).

Kedatangan para tokoh berbagai agama ini, salah satunya untuk membahas kelanjutan pembangunan ikon Salatiga Kota Toleran yaitu Taman Wisata Religi ( TWR) di Jalan Patimura, Salatiga.

Dalam kesempatan itu Ketua FKUB Kh Nur Rofiq beserta pengurus lainnya ditemui Yasip di kantor wali kota untuk membahas kelanjutan pembangunan TWR.


Pembangunan TWR sudah diawali dengan pembuatan gapura pintu keluar masuk di kanan kiri, hanya saja belum ada kelanjutan kapan pembangunan tersebut akan dilanjutkan atau dituntaskan.
Sedangkan ide pembangunan TWR digagas sejak tahun 2007 silam oleh kyai kondang Salatiga KH Tamam ( alm) yang kemudian diresmpon oleh Wali Kota Salatiga saat itu yaitu John Manoppo.

Baca juga:  Penyandang Disabilitas Minta Diberdayakan

Dalam kesempatan itu, FKUB juga menyerahkan surat kepada Pj Wali Kota yang isinya pengurus FKUB tidak sepakat jika kelak tempat ibadah umat beragama di TWR dibangun dan diserahkan biayanya kepada masing-masing umat beragama dan berharap pembangunannya bisa dibiayai oleh pemerintah kota.

Dalam kesempatan itu, Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani mengatakan pihaknya akan berupaya melanjutkan pembangunan TWR, namun tetap menyesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah. “ Tentunya akan menyesuaikan kemampuan keuangan daerah,” katanya. (deb/jan)