Meriah Lomba Panjat Pinang Pesta Rakyat Saloka, Diikuti Puluhan Warga

JATENGPOS. CO.ID. UNGARAN– Lomba tradisional Panjat Pinang dalam rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 digelar managemen lokasi wisata Saloka Theme Park Jalan Fatmawati, Tuntang, Kabupaten Semarang, Sabtu (17/8/2024) siang ini.

Rangkaian kegiatan dan perlombaan tradisional disuguhkan wisata Saloka untuk menghibur masyarakat Tuntang sekitar lokasi wisata juga pengunjung wisata dalam menyambut hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia.

Sebanyak 5 tiang Panjat Pinang masing-masing merebutkan 1 unit sepeda gunung, alat-alat rumah tangga dan aneka hadiah liburan lain juga sejumlah doorprize.

Ratusan masyarakat terlihat ramai-ramai berdatangan di lokasi lomba yang diadakan di lapangan Ijo Royo-Royo kompleks Soloka untuk menyaksikan jalannya lomba.


General Manager Saloka Theme Park Johannes Harwanto mengatakan lomba mengambil tema Pesta Rakyat Saloka diikuti warga sekitar Saloka.

Baca juga:  Jenazah Sutopo Akan Dimakamkan di Boyolali

“Kita adakan untuk warga sekitar Saloka dalam rangka memeriahkan peringatan Kemederkaan RI. Hiburan lomba juga untuk menguatkan jalinan silaturahmi warga sekitar Saloka dengan warga Saloka (pekerja, red),” ujar di sela-sela kegiatan lomba.

Dalam moment ini, lanjut Johannes, managemen memberikan hadiah khusus warga Tuntang dengan memberikan harga khusus tiket masuk seharga Rp 50 ribu per orang.

“Khusus warga Tuntang hari ini kita beri harga khusus tiket masuk hanya Rp 50 ribu. Di waktu weekend harga masuk Rp 150 ribu per orang, khusus warga Tuntang Rp 50 ribu. Cukup dengan menunjukkan KTP domisili di Kecamatan Tuntang,” jelasnya. (muz)