JATENGPOS.CO.ID, UNGARAN- Kelompok mahasiswa Posko 2 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) 20 UIN Walisongo Semarang melakukan kunjungan ke Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Hidayatul Mutadi’in di Dusun Krasak, Desa Jimbaran, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Minggu (20/7/2025).
Kegiatan diadakan dalam rangka silaturahmi sekaligus berkoordinasi terhadap Program Kerja (Proker) Tim Posko 2 KKN MIT 20 yang akan dilaksanakan di TPA setempat.
Kunjungan juga dalam rangka menjalin hubungan yang baik antara mahasiswa KKN dan pengajar TPA, juga kerja sama selama kegiatan KKN di Dusun Krasak.
Pengajar TPA Hidayatul Mutadi’in, Manto menyampaikan sangat mengapresiasi kedatangan Tim Posko 2 KKN MIT 20 di tempat kegiatan belajar dan mengajar keagamaan untuk anak-anak sekitar.
“Maturnuwun sanget dateng njenengan sedoyo sampun datengipun ing TPA Hidayatul Mutadi’in (terima kasih banyak atas kedatangan kalian semua di TPA Hidayatul Mutadi’in, red), kulo mewakili pengajar yang ada di sini sangat menyambut kedatangan panjenengan-panjenangan,” ujarnya.
Kegiatan diadakan di TPA Hidayatul Mutadi’in bermacam-macam, diantaranya pembagian kelas. Pembagian ini berdasarkan kadar pelajar yang ada.
“Kalau di tempat kami ada tiga kelas yang pertama itu ada di jam 15.00 WIB, lalu jam 16.00 WIB, dan berlanjut pada jam 17.00 WIB. Dan, setiap kelas juga mempunyai materi pembelajaran masing-masing,” jelasnya.
Dijelaskan lebih lanjut, bahwa pada jam 15.00 WIB materi pelajaran Baca tulis arab (BTA) dan Fasholatan. Lalu, kelas 16.00 WIB pelajaran Fiqih Jawa, Tajwid Jawa dan Lalaran.
“Sedangkan, pada jam 17.00 WIB materi yang kami berikan berupa kitab Aqidatul Awwam, Mabda’i Fiqih, Syifaul Jannah dan Khulaso Nurul Yaqin,” jelasnya lagi.
Setelah mendapatkan pemaparan materi dan jadwal kegiatan di TPA tersebut, selanjutnya akan dikoordinasikan terkait pembagian jadwal mengajar.
“Monggo, njenengan saget membagi jadwal mengajar di tempat kami, tentunya untuk memudahkan pembagian jadwal yang ada,” ucapnya.
Menutup kunjungan tersebut, diharapkan melalui koordinasi dan kerja sama nantinya kegiatan Proker dapat berjalan lancar dan bermanfaat.
“Nggih, kulo berharap semoga panjenengan-panjenangan mampu memberikan ilmu yang dipunyai serta dapat membimbing anak-anak TPA,” pungkas Manto. (hkl/muz)