JATENGPOS.CO.ID, KUDUS – Bupati Kudus, Sam’ani Intakoris dan Wakil Bupati Kudus, Bellinda Birton beserta rombongan, melaksanakan tabur bunga, di makam-makam Bupati Kudus terdahulu, yang berada di komplek ‘Pesarean Sedo Moekti’ turut Desa Kaliputu, Kecamatan Kota, Kudus, Selasa (23/9).
Kegiatan tersebut merupakan agenda dari momen Hari Jadi Kabupaten Kudus Ke-476, dan dilaksanakan setelah apel pagi. Di dalam makam tersebut, juga melakukan tabur bunga di makam delapan Bupati Kudus mulai era 1800-an silam.
‘’Ziarah ke makam Bupati Kudus terdahulu itu, sebagai bentuk penghormatan, refleksi dan Tawadhu’ (sikap rendah hati, red), terhadap Bupati Kudus terdahulu,’’ ungkap Sam’ani.
Terpisah, Juru Kunci Pesarean Sedo Moekti ke 10, Temu Sunarto menyebut, di dalam komplek pemakaman keluarga dengan luas sekitar 2 hektare ini, terdapat delapan makam Bupati Kudus. Mulai dari generasi awal berdirinya Kabupaten Kudus, hingga Bupati Darsono (sebutan Soedarsono).
‘’Disini juga ada makam pula tokoh besar dan orang Indonesia pertama yang menyandang gelar Doktorandes yakni Drs. RMP Sosrokartono,’’ kata Sunarto.
Lanjutnya, Drs RMP Sosrokartono merupakan kakak kandung dari Raden Ajeng Kartini. Di masa itu, dikenal sebagai intelektual sekaligus wartawan pertama yang terjun pada masa Perang Dunia I. Selama hidup juga mengusai 36 bahasa.
‘’Dari 36 bahasa itu, 26 bahasa asing dan 10 bahasa daerah. Beliau juga perintis kemerdekaan Indonesia,’’ paparnya.
Sementara Bupati Kudus yang dimakamkan di Pesarean Sedo Moekti, diantarnya Makam Bupati Kudus itu diantaranya Kanjeng Kyai Adipati Ario Tjondronegoro III Bupati Pati-Kudus 1812-1837, Kanjeng Pangeran Ario Tjondronegoro IV Bupati Kudus-Demak 1837-1865 dan Kanjeng R.M Adipati Ario Tjondronegoro V Bupati Kudus-Brebes 1850-1880. Terbaru, adalah Bupati Kudus Kolonel Inf (Purn) Soedarsono 1988-1998.
‘’Pada era Kanjeng Pangeran Ario Tjondronegoro IV Bupati Kudus-Demak 1837-1865, masyarakat Kudus dibangkitkan daerah rasa kelaparan,’’ kata dia. (han/rit)











