JATENGPOS.CO.ID, SASSUOLO – Sassuolo yang diperkuat kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes akan menjalani laga tidak mudah akhir pekan nanti dalam lanjutan Serie A 2025/2026. Sassuolo akan memainkan pertandingan ke-8 Serie A 2025/2026, dengan menjamu Giallorossi di Mapei Stadium, Minggu (26/10/2025) malam pukul 21.00 WIB.
Akan menjadi laga yang sulit bagi Jay Idzes dan kawan-kawan. AS Roma ikut meramaikan persaingan di papan atas Serie A saat ini, dengan berada di urutan kelima dengan nilai 15.
Sementara Sassuolo ada di urutan 9 atau di papan tengah dengan nilai 10. Dalam laga sebelumnya, Il Neroverdi sukses mencuri poin di markas Lecce (0-0). Sementara AS Roma tersungkur dipermalukan Inter Milan (0-1).
Sassuolo dalam tren yang cukup positif, setelah awal musim yang sulit, dengan tiga kekalahan dalam empat pertandingan pertama. Kemudian Sassuolo mulai membalikkan keadaan berkat serangkaian hasil positif yang memperkuat harapan mereka untuk tetap bertahan.
Dalam tiga pertandingan Serie A terakhir mereka, Neroverdi asuhan Fabio Grosso telah menang dua kali, melawan Udinese dan Verona, dan sekali imbang di laga terakhir melawan Lecce.
Perhatian kini tertuju pada pertandingan berikutnya, yang diprediksi akan sangat sulit. Ya, AS Roma mencoba bangkit setelah kekalahan dari Inter Milan di kandang sendiri akhir pekan lalu.
Sassuolo sedikit diuntungkan, sebab AS Roma masih akan memainkan pertandingan Liga Europa menghadapi Viktoria Plzen tengah pekan ini. Artinya kebugaran Artem Dovbyk dkk. akan cukup terkuras menjelang lawatan ke Sassuolo
Skuad Sassuolo terus berlatih keras, dengan staf teknis dan medis bekerja sama untuk menilai kondisi semua pemain yang tersedia. Meski belum diketahui starting XI secara pasti untuk meladeni AS Roma, pelatih Fabio Grosso tak akan terlalu banyak merombak susunan.
Hanya Yeferson Paz dan Edoardo Pieragnolo masih belum tersedia, sementara kebugaran bek andalan Tarik Muharemovic masih dipantau. Fabio Grosso tampaknya cenderung mempertahankan formasi andalannya, 4-3-3.
“Di bawah mistar gawang, akan ada Arijanet Muric, sementara lini pertahanan kemungkinan akan diisi oleh Walukiewicz dan Doig di sayap, dengan Jay Idzes dan Romagna siap bersaing untuk mendapatkan tempat di duet tengah, tergantung pada kondisi fisik Muharemovic,” tulis pemberitaan Sassuolo News, edisi Kamis (23/10/2025).
“Di lini tengah, Nemanja Matic kemungkinan akan kembali menjadi starter, dengan Vranckx dan Thorstvedt ditempatkan sebagai gelandang.”
“Di lini depan, hampir tidak ada keraguan: Laurienté dan Berardi akan beroperasi sebagai pemain sayap, sementara Pinamonti akan menjadi penyerang tunggal,” jelas dalam artikelnya. (bol/riz)












