JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – PeringatanHariKemerdekaantanggal 17 Agustus telah berlalu namun kemeriahan perayaannya masih terus berlangsung di Kampung Merdeka yang di gelar Honda Cendana Group di bulan Agustus tahun ini . Hal itu terlihat saat memasuki kampung maka kita akan melihat kemeriahan Kampung Merdeka mulai dari Gapura, kampung yang telah dihias dengan nuansa merah putih dan warna warni atribut 17san yang menghiasi sepanjang jalan.Warga juga sangat antusias mengikuti berbagai kegiatan dalam merayakan HUT RI ke 73 tahun ini mulai dari lomba-lomba 17san seperti balap karung, panjat pinang, dan lain-lain. Selain itu juga ada gelaran karnaval, pamerandan berbagai hiburan yang tak kalah meriah.
Kampung Merdeka ini sudah menjadi event tahunan dari Honda Cendana Group dalam memeriahkan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia, mengikuti kesuksesan di tahun sebelumnya event ini kembali digelar pada bulan Agustus tahun ini di 30 kota 11 propinsi di Indonesia dengan melibatkan Jaringan Honda yang di milikinya di berbagai kota dan propinsi di Indonesia seperti Bogor, Indramayu, Bantul, Purworejo, Kebumen, Temanggung, Purwodadi, Demak, Ungaran, Cepiring, Sukorejo, Batang, Kedungwuni, Wiradesa, Pamekasan, Probolinggo, Pontianak, Landak, Bengkayang, Musi Banyuasin, Linggau, Muara Enim, Palembang, Padang, Lubuk Sikaping, Palu, Luwuk, Tomohon, Gorontalo dan Bengkulu.
Dalam event ini selain Lomba 17san pengunjung dapat melihat pameran Honda,
menikmati layanan service murah serta berbagai Hiburan yang turut meramaikan Event kampung Merdeka. Jadi konsumen yang ingin membeli motor dan service motor tidak perlu jauh-jauh cukup datang ke Kampung Merdeka disana banyak promo menarik yang tentunya hanya di dapatkan di event ini sehingga perayaan HUT RI ke 73 tahun ini terasa lebih berkesan di Kampung Merdeka.