JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Harris Hotel sebagai tempat penginapan berkelas yang mampu mengembangkan Hospitality Business di Indonesia. Tidak sekedar memberikan pelayanan inap terbaiknya kepada pelanggan dan masyarakat luas.
Menyajikan Signature Menu yang dimasak serta disajikan khas olahan masakan Nusantara dan Western, menjadi bagian dari pelayanan prima. Seperti yang tersedia di Harris Hotel Semarang, tiga menu hasil resep olahan dan masakan Chef Coorporate Harris Hotel Group adalah menu wajib yang disajikan sebagai identitas kuliner Harris Hotel.
Fajar Dwi Saputra Sous Chef Harris Hotel Semarang, mengatakan tiga menu Signature yakni Ayam Panggang Bumbu Kuning, Fish and Wich (ikan dan roti) serta Dadar Gulung Pisang Karamel siap disajikan kepada pelanggan dan tamu berkunjung sebagai identik menu Harris Hotel.
“Ada tiga menu yang semuanya mengacu pada resep khusus Harris Hotel Group. Dan di Harris Semarang, dari tiga menu tersaji tersebut, khusus untuk menu kudapan (menu ringan) kami sajikan menyesuaikan menu cemilan khas Kota Semarang,”ujarnya, kepada Jateng Pos, Rabu (28/11), di Resto/Cafe Harris Hotel Centra Land Jalan Ki Mangunsarkoro Semarang.
Dijelaskan, sesuai dengan pakem menu Chef Coorporate Harris Hotel Group, dari cara memasak hingga penyajian. Dari dua menu tersebut disajikan sama persis disetiap Harris Hotel yang ada di Indonesia.
“Cita rasa dan penyajian sama dengan Harris Hotel lainya. Khusus untuk kudapan menu, sengaja kami sajikan menu kreasi perpaduan cemilan khas Semarang ( dadar gulung pisang) dengan toping modern yakni Karamel brown sugar. Identik menu yang tersaji tersebut, dapat dipesan selama 24 jam setiap hari,”jelasnya.
Dengan harga terjangkau mulai Rp 45.000 – Rp 60.000, tamu menginap dan berkunjung yang ingin menikmati sensasi resep signature menu tersebut, anda cukup menghubungi reservasi untuk pemesanan by order dan untuk pemesanan partai besar dalam sebuah event juga bisa dilayani sesuai kebutuhan acara. (ucl)