JATENGPOS.CO.ID, SOLO – PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) IV Area Jateng dan DIY menyiapkan fasilitas KiosK Pertamax di belasan titik sepanjang jalan tol dari Brebes hingga Sragen. Menyusul belum adanya Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU). Padahal, diprediksi pengguna tol selama musim libur Natal dan Tahun Baru akan melonjak apalagi pemerintah memberikan kebijakan menggratiskan tol selama liburan.
Unit Manager Communication & CSR MOR IV, Andar Titi Lestari mengatakan, khusus untuk menghadapi libur Natal dan Tahun baru pihaknya menyediakan dua jenis bentuk KiosK. Pertama berbentuk mobile dispenser serta bahan bakar dalam kemasan. KiosK sendiri akan tersedia mulai 18 Desember hingga 8 Januari mendatang.
“KiosK ini akan menyediakan bahan bakar jenis Pertamax series dan disebar di 12 titik di sepanjang tol Brebes-Sragen. Rinciannya, tujuh titik berada di jalur Brebes menuju Sragen dan lima titik di jalur Sragen menuju Brebes,” ujarnya.
Adapun di Jalur Brebes menuju Sragen, KiosK Pertamax tersedia di kilometer 252 dan 275 (tol Pejagan-Pemalang), kilometer 344 (tol Pemalang-Batang), kilometer 379 dan 391 (tol Batang-Semarang), kilometer 487 (tol Semarang-Boyolali) dan kilometer 538 (tol Solo-Sragen).
Sedangkan arah sebaliknya, KiosKPertamax tersedia di kilometer 519 (tol Sragen-Solo), kilometer 456 (tol Salatiga-Semarang), kilometer 389 dan 360 (tol Semarang-Batang), serta kilometer 294 (tol Pejagan-Pemalang).
“Kami pastikan bahan bakar yang disediakan cukup untuk memenuhi kebutuhan pengguna jalan tol selama musim libur Natal dan Tahun Baru,” tandasnya.
Sedangkan untuk jangka panjang, Andar memaparkan sudah ada satu SPBU yang lokasinya sudah fix. Yakni di ruas tol Solo-Salatiga yang saat ini sudah memasuki tahap pembangunan. Sedangkan satu lagi SPBU direncanakan ruas jalan tol Solo-Sragen. “Namun yang itu baru benar-benar mulai pembangunan. Kalau yang di Salatiga sudah mau selesai,” ujarnya.
Sementara untuk pasokan BBM secara umum di Soloraya, untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru, Pertamina juga menambah pasokan untuk BBM jenis gasoline. Yaitu, premium, pertalite, dan pertamax series.
“Kami siagakan tambahan stok 12 persen dari rata-rata normal harian 2.376,57 kilo liter/hari yang naik menjadi 2.668,22 KL/hari,” jelasnya. (Jay/bis)