Gempa Tewaskan 1 Warga Pekalongan

Gempa yang terjadi pada Sabtu dini hari menelan korban jiwa. Adalah Ny Aminah (85) warga Jl.Hasanudin 1A/10 RT.02 RW.18, Sugih Waras Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur meninggal dunia .

JATENGPOS.CO.ID, PEKALONGAN – Gempa yang terjadi pada Sabtu dini hari menelan korban jiwa. Adalah Ny Aminah (85) warga Jl.Hasanudin 1A/10 RT.02 RW.18, Sugih Waras  Kelurahan Kauman Kecamatan Pekalongan Timur meninggal dunia di kamarnya karena tertimpa  tembok dan atap kamarnya.  “Aminah sedang tidur saat gempa. Tembok kamarnya runtuh menimpanya,” terang Camat Pekalongan Timur Endro Poerwiyatso SIP. .

Musibah yang menimpa Aminah diketahui oleh para tetangganya  yang hendak melakukan evakuasi tabung gas yang bocor. Warga yang sebelumnya keluar rumah akibat gempa yang terjadi, menyisir rumah perumah dilingkungan mereka. Saat melintas disebelah rumah korban, tembok kamar korban ternyata roboh. Warga langsung mencari korban yang tertimpa puing bangunan. Polisi yang dibantu BPBD, tim SAR dan warga, langsung mengevakuasi jasad korban ke RSUD Bendan. Aminah  dipastikan meninggal akibat luka serius dibagian kepala dan dada.

Baca juga:  Awas Gelombang Ketiga, Cegah Kerumunan Nataru

Sebenarnya, di dalam rumah  ada 4 orang dewasa dan 1 anak kecil. Selain menyebabkan nenek Aminah meninggal, gempa mengakibatkan tiga orang lain luka ringan. Untuk sementara keluarga ini diungsikan ke rumah tetangga.  “Untuk keluarga korban, Pemkot memberikan santunan kematian dan bantuan untuk memperbaiki rumah. Pihak kelurahan sudah saya minta membantu mengurus santunan itu,” imbuh Camat Endro Poerwiyatso. (dik)

iklan