Gus Yasin Siap Maju Calon Ketum PPP

Taj Yasin Maimoen. FOTO:DOK

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Putra ulama karismatik almarhum KH Maimoen Zubaer sekaligus Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, mengaku siap diusung menjadi salah satu calon Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Acara silaturahmi deklarasi Taj Yasin atau yang akrab disapa Gus Yasin itu untuk maju sebagai calon Ketum PPP pun digelar di hotel Grand Candi Semarang. Petinggi PPP dari berbagai daerah hadir secara langsung dan juga daring.

“Setelah saya mendengarkan masukan, saran dan dukungan dari DPW PPP dan DPC PPP dari Sabang sampai Merauke, juga dukungan dari para kiai, ulama, ormas Fusi PPP, Asparagus (Aspirasi Para Gus), kader PPP baik yang di struktural maupun kader simpatisan di seluruh Indonesia, maka dengan mengharap rida Allah SWT seraya mengucapkan

Baca juga:  Sritex Dinyatakan Pailit, Minta Karyawan Tenang Pabrik Masih Beroperasi

‘Bismillahirrahmanirrahim’, saya menerima amanah untuk dicalonkan sebagai ketua umum dalam Muktamar IX PPP,” kata Gus Yasin di hotel Grand Candi, Selasa (1/12) malam.

iklan

Ia mengatakan dukungan sudah datang dari berbagai daerah antara lain Jateng, Jabar, Jatim, DKI Jakarta, Kalimantan, Sulawesi, NTB, dan Sumatera.

“Niat kita satu yaitu ingin mengembalikan PPP ke khitah, ke fungsi, kepada asasnya, tentu ingin ada perubahan,” ujarnya.

Gus Yasin juga mengaku teringat pesan ayahnya, almarhum KH Maimoen Zubaer, bahwa PPP meskipun kecil tapi keberadaannya harus tetap dipertahankan karena memiliki misi menunaikan tugas mengajak umat manusia kepada kebaikan dan mencegah kemungkaran.

“Pada Surah An-Nisa ayat 59, bagi PPP kesetiaan dan ketaatan terhadap pemerintah NKRI yang sah penting untuk dijaga sebagai implementasi keimanan kita,” lanjutnya.

Baca juga:  Januari-November 2019, 104 Orang Asing Dideportasi dari Jawa Tengah

Gus Yasin juga sempat menyinggung dua pimpinan PPP yang ‘kecelakaan’ dan berurusan dengan KPK. Ia pun menegaskan akan lebih meminta arahan kepada ulama agar berhati-hati “Menjadi pelajaran. Kita ingin menunjukkan dan saya mewakili PPP berharap dan memohon maaf kepada rakyat dan warga PPP agar ke depan tidak terulang,” tegasnya.

Sementara itu Ketua DPW PPP Kalimantan Tengah Awaludin Noor bersyukur karena Gus Yasin bersedia maju sebagai calon Ketua Umum PPP. Selain muda dan Nasabnya jelas, pengalaman Gus Yasin dalam jabatan publik juga baik.

“Beliau masih muda, tentu kita berharap berkah dari para ulama, beliau juga bagian dari ulama, anak ulama, nasabnya jelas, prestasinya juga bagus, pernah menjadi anggota DPRD Jateng, menjabat Wagub Jateng sampai sekarang, tahu akar masalah PPP. Tentu ini harus kita konsultasikan kepada seluruh DPC dan DPW pemegang suara muktamar agar memilih beliau,” kata Awaludin.(udi)

Baca juga:  Sholat Jumat di Masjid Al Aqsha Klaten, Gus Yasin Diserbu Masyarakat
iklan