JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Penyuluhan Kesehatan Orbit Semarang Guna meningkatkan kepedulian dalam penanggulangan penyebaran virus HIV/AIDS, melalui penyuluhan kesehatan yang digelar oleh Orbit Club, Karaoke & Space Bar yang bekerjasama dengan Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Kota Semarang. Kegiatan positif tersebut, menjadi komitmen Manajemen Orbit Club & Karaoke, untuk menciptakan tempat hiburan sehat, baik untuk karyawan dan pengunjung.
Dalam penyuluhan kesehatan yang digelar sehari dan diikuti puluhan karyawan khususnya pekerja karaoke, ada beberapa materi yang disampaikan oleh nara sumber dari KPA Kota Semarang yakni, cara pencegahan dini penularan virus HIV/AIDS, penanganan secara optimal kepada penderita penyakit mematikan tersebut.
Dikatakan, Mujiono, kepedulian yang dilakukan tempat hiburan tentang bahaya penyakit HI/AIDS dapat rutin dilakukan melalui penyuluhan, salah satunya kegiatan yang dilakukan oleh Orbit Club & Karaoke tersebut, Masyarakat luas khususnya sumber daya manusia (SDM) tempat hiburan malam, dapat mengerti dan memahami betapa bahayanya penyakit HIV/AIDS.
“Dengan rutin dilakukanya penyuluhan kesehatan, kami optimis penyebaran penyakit HIV/AIDS dapat diredam secara optimal. Tidak kita pungkiri para pekerja malam tersebut, rentan akan bahaya tertularnya virus HIV yang akan berkelanjutan menjadi penyakit AIDS yang hingga kini belum ada obat jitu untuk menyembuhkanya,”ujarnya, kepada Jateng Pos, usai penyuluhan, Jumat (7/11).
Lanjut Muji, penyuluhan yang difokuskan kepada karyawan, agar bisa memahami dan mengerti cara pencegahan virus HIV/AIDS serta penanganan secara optimal untuk para penderita penyakit yang mudah menular melalui hubungan sexual itu. Kegiatan tahunan itu diharap mampu menjadi pengetahuan luas untuk masyarakat semua segmen, khususnya SDM tempat hiburan malam.
“Pencegahan sejak dini merupakan cara tepat untuk meredam penyebaran virus HIV/AIDS daripada mengobati penderita yang sudah terkena virus mematikan tersebut. Dengan tidak melakukan sex bebas (hubungan intim berbanti pasangan), adalah salah satu cara untuk dapat terhindar dari penularan virus HIV yang akan menjadi penyakit AIDS. Selain itu hidup sehat juga menjadi faktor utama terhindar dari penyakit yang banyak memakan korban jiwa tersebut,”jelasnya.
Usai mengikuti penyuluhan kesehatan, seluruh peserta juga dilakukan tes kesehatan khususnya deteksi dini penularan virus HIV/AIDS. Dari hasil tes kesehatan, seluruh karyawan dinyatakan negatif bebas dari virus HIV/AIDS. (ucl)