JATENGPOS.CO.ID, LONDON – Pekan ke-17 EPL ada laga yang tergolong bigmatch pekan ini adalah antara Arsenal dengan West Ham United di Emirates Stadium, Kamis (16/12/2021) dinihari pukul 03:00 WIB, live streaming Mola TV. Bertajuk Derby London, pertemuan kali ini juga terjadi saat kedua tim berada dalam kondisi bagus.
Musim ini, di kandang sendiri, Arsenal meraih hasil positif. Kekalahan atas Chelsea di pekan-pekan awal menjadi satu-satunya hasil minor The Gunners di Stadion Emirates. Selebihnya mereka mampu meraih 6 kemenangan dan 1 imbang di 7 laga home.
Di sisi lain, performa away West Ham sedang menurun. Setelah meraih 13 poin di 5 laga away pertama, dalam 3 laga berikutnya, West Ham gagal mencuri kemenangan. Hasil 1 imbang dan 2 kekalahan menjadi hal yang harus diperhatikan David Moyes di laga nanti.
Meskipun begitu, dalam 3 pertandingan terakhirnya di Liga Primer Inggris, West Ham belum pernah kalah. Dua hasil seri, dan 1 kemenangan atas Chelsea mereka peroleh dari 3 laga tersebut.
Hasil laga di London nanti akan turut mempengaruhi peta persaingan di papan atas. Saat ini, West Ham di urutan 4, hanya unggul 2 poin dari Arsenal di peringkat 6. Artinya, Arsenal bisa melangkahi West Ham di papan klasemen Liga Inggris jika mampu menang.
Ada sedikit keretakan di tubuh Arsenal. Ini terkait aksi indisipliner penyerang dan kapten Pierre-Emerick Aubameyang. Aubameyang sebelumnya dicoret dari skuad untuk melawan Southampton (11/12/2021). Dalam laga di Emirates Stadium itu, pasukan Mikel Arteta menang 3-0 lewat gol-gol Alexander Lacazette, Martin Odegaard, dan Gabriel Magalhaes.
Di lain pihak, West Ham hanya mampu bermain imbang 0-0 kontra tuan rumah Burnley. Dengan hasil itu, berarti tim besutan David Moyes tersebut tanpa kemenangan dalam tiga laga tandang terakhir mereka di Premier League.
Arsenal tergolong kuat di kandang. Selain itu, Arsenal juga telah menunjukkan kalau mereka bisa tetap tampil hebat meski tanpa Aubameyang. Kemenangan atas West Ham pun menjadi target yang rasional. Prediksi skor Arsenal 2 – 1 West Ham United. (bol/riz)