Banyak Pejabat Jateng Rangkap Jabatan, DPRD Minta Segera Lelang Jabatan

Ketua DPRD jateng Bambang Kusriyanto saat menerima penghargaan kepatuhan LHKPN 2019 pada 2020. FOTO:DOK/JATENGPOS

JATENGPOS.CO.ID,  SEMARANG– Ketua DPRD Jawa Tengah Bambang Kusriyanto menyambut baik dilantiknya Sumarno sebagai Sekda Jateng definitif. Bambang mengharapkan agar Sumarno bisa menjalin komunikasi yang baik dengan semua pihak termasuk dengan DPRD Jateng agar program pembangunan di Jateng bisa berjalan dengan baik dan lancar.

“Ya selamat bekerja sesuai kewenangannya dan bisa berkomunikasi dengan semua pihak sehingga harapan masyarakat Jateng dalam hal pembangunan dan kesejahteraan bisa terpenuhi,” ungkapnya, Jumat (8/10/2021).

Politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Bambang Krebo ini juga mengharapkan, setelah pelantikan Sekda, maka jabatan eselon II yang saat ini kosong segera diisi. Pasalnya saat ini banyak jabatan eselon II di Pemprov Jateng dijabat oleh Pelaksana harian (Plh) dan Pelaksana tugas (Plt).

Baca juga:  Ombudsman Libatkan DPRD Jateng untuk Peran Pengawasan Pelayanan Publik

“Sebaiknya jabatan eselon II yang saat ini banyak kosong segera diisi biar tidak mengganggu kinerja pemerintahan,” katanya.


Selain menghambat pemerintahan, kondisi tersebut juga menghambat karir aparatur sipil negara (ASN). Sebab sampai sekarang belum ada lelang lagi untuk mengisi jabatan yang kosong.

“Kekosongan jabatan sudah cukup lama kurang baik dikhawatirkan berdampak terhadap upaya mewujudkan good governance di lingkungan Pemprov Jateng,” tandasnya.

Sumarno yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Jateng dilantik, Jumat (8/10/2021) pagi, sebagai Sekda Jateng setelah lolos lelang jabatan.

Sumarno terpilih menjabat Sekda definitif setelah ia bersaing ketat dengan sejumlah kandidat lain, dan pada seleksi akhir tiga nama yang disetorkan kepada Presiden Jokowi, Sumarno terpilih dari kandidat lain, yakni Kepala Dinas ESDM Jateng Sujarwanto dan Kepala BPSDM Jateng Arief Irwanto.

Baca juga:  Ini Tiga Caleg Asal Sragen Dapil VI Lolos Kursi DPRD Jateng

Diberitakan sebelumnya, Ketua DPRD Jateng Bambang Kusriyanto miris dengan kondisi Pemprov tidak memiliki Sekda definitif dalam kurun waktu 2 tahun terakhir.

Menurutnya, jabatan Sekda diisi oleh penjabat (Pj) sejak Oktober 2019 yang sudah berganti dua kali. Selain itu, beberapa jabatan lain yang posisinya dirangkap oleh pejabat setingkat kepala dinas.

Diantaranya, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat saat ini dijabat Yulianto Prabowo sebagai Plh. Yulianto saat ini juga Kepala Dinas Kesehatan Jateng. Adapun Asisten Administrasi dijabat Sumarno sebagai Plh yang kini menjabat Sekda. Sumarno kemarin rangkap jabatan sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Jateng.

Sementara Asisten Ekonomi Pembangunan dijabat definitif oleh Peni Rahayu. Namun Peni saat ini juga menjabat Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jateng. (muz)

Baca juga:  DPRD Jateng Setujui Anggaran Rp 1,2 T untuk Corona