Basket Jateng Kejar Sejarah di PON

Ketua Perbasi Jateng terpilih Bambang Wuragil bersama Kepala Disporapar Jateng Sinung N Rahmadi, Ketua PB Perbasi Bambang Wuragil dan perwakilan KONI Jateng dalam Musprov Parbasi Jateng akhir pekan lalu.

JATENGPOS.CO.ID,  SEMARANG – Basket Jawa Tengah punya prestasi bagus di perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON). Dua kali berturut-turut Jateng meraih medali emas di ajang multievent bergengsi tersebut.

Basket Jateng berjaya di PON 2012 Riau melalui basket putri. Berlanjut di PON 2016 Jabar, basket putri Jateng sukses mempertahankan medali emas.

Di PON XX Papua yang akan berlangsung bulan Oktober, Perbasi Jateng bertekad mempertahankan tradisi medali emas. Tekad tersebut disampaikan Ketua Perbasi Jateng Bambang Wuragil. Terpilih kali ke empat sebagai Ketua Perbasi Jateng, Bambang Wuragil menegaskan salah satu target utamanya adalah mempertahankan medali emas di PON.

“Kalau basket putri kita bisa mencetak hattrick, tiga kali berturut-turut meraih medali emas PON. Saya yakin sepanjang sejarah prestasi itu tidak akan bisa disamai provinsi lain,” tandas Bambang.


Baca juga:  Heboh ! 131 Kasus Anak di Indonesia Terserang Ginjal Akut Misterius !

Tak hanya basket putri, basket putra juga tengah dipacu prestasinya. Bahkan Bambang yakin basket putra Jateng tahun ini akan bisa meraih prestasi terbaik. “Perkembangan basket putra luar biasa. Semoga juga bisa merebut medali emas. Sehingga harapan saya basket putra dan putri mengawinkan medali emas. Dan itu sejarah,” lanjutnya.

Basket putra Jateng saat ini dilatih pelatih pertangan dingin Xaverius Wiwid. Pelatih inilah yang melatih tim putri Jateng saat merebut medali emas di PON 2012 dan 2016. Sementara basket putri dilatih pelatih senior Aprijadi.

“Kita siap seratus persen untuk berlaga di Papua. Sejauh ini tak ada kendala,” ujar Xaverius Wiwid.

Basket PON XX akan berlangsung di Mimika. Tim Jateng akan berangkat 26 September mendatang.

Baca juga:  17 Kabupaten/Kota di Jawa Barat Lolos Mengikuti Anugrah Swasti Saba

Sementara, pada Musyawarah Provinsi Perbasi Jateng akhir pekan lalu, Bambang Wuragil kembali memimpin Perbasi Jateng untuk periode 2021-2015. Bambang terpilih secara aklamasi. “Ini ketua Perbasi provinsi terlama di Indonesia. Tidak masalah karena AD/ART Perbasi tidak membatasi masa jabatan ketua. Asalkan kapabel dan mumpuni seperti Bambang Wuragil,” ujar Dani Kosasih, Ketua PB Perbasi. (sgt)