BPJS Kesehatan Laksanakan SIBLING ke RSUD Ungaran

SUPERVISI: Kepala BPJS Kesehatan Cabang Ungaran, Abdul Azis saat melaksanakan SIBLING di RSUD dr Gondo Suwarno Ungaran. FOTO:IST/JATENGPOS

UNGARAN. JATENGPOS.CO.ID- BPJS Kesehatan Cabang Ungaran menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang melakukan kegiatan SIBLING RSUD dr. Gondo Suwarno Ungaran, Senin (11/9/2023). Kegiatan SIBLING merupakan kepanjangan dari Supervisi, Buktikan, dan Lihat Langsung yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) mamupun Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL).

Menurut Kepala BPJS Kesehatan Cabang Ungaran, Abdul Azis, yang ikut serta dalam kegiatan SIBLING di RSUD dr. Gondo Suwarno, kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk memastikan bahwa pelayanan yang diberikan kepada seluruh peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah berjalan baik dan sesuai ketentuan yang berlaku.

“Sebelumnya kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh RSUD dr. Gondo Suwarno atas komitmennya dalam memberikan pelayanan kepada peserta JKN yang melakukan pengobatan di rumah sakit ini. Dengan kegiatan SIBLING ini kami juga ingin memastikan bahwa RSUD dr. Gondo Suwarno telah menepati Janji Layanan dan telah mendukung tranformasi mutu layanan yang menjadi salah satu fokus utama BPJS Kesehatan di tahun 2023 ini,” ujar Azis.

Baca juga:  Vaksinasi BPJS Ketenagakerjaan Tembus 90.000 Dosis, Sasar Pengemudi Grab dan Difabel

Kegiatan SIBLING yang dilakukan BPJS Kesehatan Cabang Ungaran bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang di RSUD dr. Gondo Suwarno mendatangi beberapa area yang dijadikan sebagai objek penilaian. Beberapa area tersebut diantaranya adalah loket pendaftaran peserta JKN, poli rawat jalan, poli rawat inap, laboratorium, instalasi farmasi dan ruang pengaduan.

iklan

Sebagaai perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang, Sri Rahayu yang ikut meninjau pelayanan JKN di RSUD dr. Gondo Suwarno, tidak segan menanyakan secara langsung kepada pasien yang sedang berobat menggunakan JKN. Ayu sapaan akrab Sri Rahayu mengatakan dengan bertanya langsung kepada pasien kegiatan SIBLING ini akan mendapatkan hasil secara nyata bagaimana pelayanan JKN yang telah dijalankan oleh RSUD dr. Gondo Suwarno.

“Kami menanyakan langsung kepada pasien di setiap objek yang kami datangi untuk mengetahui secara langsung bagaimana pelayanan yang diberikan oleh rumah sakit kepada peserta JKN, agar tidak ditemui lagi keluhan bahwa peserta JKN merasa dibeda-bedakan dengan pasien umum di fasilitas kesehata,” ujar Ayu.

Baca juga:  BPJS Kesehatan Purwokerto Berikan Layanan Tanpa Kontak Fisik

Dari hasil wawancara singkat kepada pasien yang berobat dan memanfaatkan program JKN di RSUD dr. Gondo Suwarno, Ayu menyampaikan bahwa tidak ada keluhan dari pasien atas program JKN. Dirinya juga mengatakan bahwa pelayanan program JKN sudah berjalan baik meskipun ada beberapa hal yang mesti harus diperbaiki.

“Ketika kami tadi berada di ruang pengaduan, kami mengimbau kepada manajemen RSUD dr. Gondo Suwarno agar dapat memperbaiki ruang pengaduan yang saat ini suda ada. Misalnya papan petunjuk arah dimana letak ruang pengaduan, karena jika kami lihat peserta kemungkinan akan bingung untuk mendatangi ruang pengaduan. Kemudian kami meminta juga agar ruang pengaduan sedikit dilakukan pembenahan agar pasien atau keluarga pasien yang mendatangi ruang pengaduan dapat merasa nyaman. Hal ini adalah salah satu strategi untuk membuat pasien yang mendatangi ruang pengaduan dapat meredam apa yang menjadi keluhannya,” tutur Ayu.

Baca juga:  Korean Red Cross Gyeongnam Chapter Ikut Bangun Sanitasi Banjarnegara

Kepala Bidang Pelayanan Medis RSUD dr. Gondo Suwarno, Nana Condro, yang turut mendampingi kegiatan SIBLING akan menyampaikan kepada manajemen atas hal-hal yang kiranya harus diperbaiki terkait pelayanan kepada peserta JKN. Nana juga menyampaikan bahwa pihak manajemen RSUD dr. Gondo Suwarno berusaha terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pasien tanpa membeda-bedakan baik kepada peserta JKN maupun pasien umum.

“Kami terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada peserta JKN, dan akan terus mendukung transformasi mutu layanan yang saat ini sedang digaungkan oleh BPJS Kesehatan, agar peserta JKN dapat berobat dengan nyaman tanpa merasa dibeda-bedakan,” tutup Nana. (ril/muz)

iklan