Cara Membuat Surat Lamaran Kerja Agar Diperhatikan Tim Rekrutmen

JATENGPOS.CO.ID,  Saat hendak melamar pekerjaan, tentunya kamu perlu membuat terlebih dahulu surat lamaran kerja. Namun, masih saja ada sebagian orang yang belum mengetahui cara membuat surat lamaran kerja yang menarik.

Jika kamu juga termasuk yang belum tahu, tenang berikut ini akan diberikan informasi tentang cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar agar menarik. Jika perusahaan yang hendak kamu lamar meminta surat lamaran kerja yang dibuat dengan tulisan tangan.

Berikut langkah – langkah penulisan surat lamaran kerja yang baik dan benar dengan tulisan tangan :

  1. Siapkan terlebih dahulu kerta folio bergaris yang masih bersih dan rapi. Siapkan juga bulpoin yang tintanya semakin nyata.
  2. Kemudian mulailah menulis contoh surat lamaran kerja yang sudah dipelajari. Atau alangkahbaiknya jika kamu berlatih terlebih dahulu agar tidak salah dan tidak perlu menghapuskan.
  3. Jika persiapannya sudah matang, sekarang saatnya kamu mulai menulis surat. Awali dengan menuliskan kalimat saapan sebelum membuka isi suratnya.
  4. Perkenalkan diri secara singkat lalu kamu bisa jelaskan latar belakang pendidikan dan referensi kerja jika ada.
  5. Kemudian cantumkan kemampuan diri secara singkat dan tuliskan posisi yang akan dilamar.
  6. Tuliskan juga lampiran di dalam surat lamarannya.
  7. Jika sudah, buatlah kalimat penutup yang baik dan harapan agar kamu dapat bergabung dengan perusahaan tersebut.
  8. Lalu tuliskan salam, nama lengkap, dan juga tanda tangan.
  9. Jika sudah, kamu bisa koreksi kembali dan pastinya semuanya benar dan tidak ada yang salah. Jika menemukan penulisan yang salah, sebaiknya kamu membuat ulang di kertas lain.

Dengan surat lamaran kerja tulisan tangan ini, maka pegawai perusahaan akan lebih mudah mengenali para pelamar. Dalam membuat format penulisan surat lamaran kerja perlu dipastikan hal – hal berikut ini :

  • Tempat Dan Tanggal Penulisan

Kamu bisa tuliskan tempat dan tanggal surat lamaran kerja yang akan ditulis dengan lengkap. Posisikan di bagian kanan atas atau kiri surat dan penulisannya tidak disingkat baik dari tempat maupun tanggal.

  • Tujuan Surat, Nama, Dan Alamat Lengkap Perusahaan Yang Dituju

Menulis tujuan surat, cukup dengan mencantumkan terhormat atau “Yth.”. Kemudian dilanjutkan dengan mencantumkan jabatan penerima surat. Namun akan lebih baik lagi jika kamu sudah mengetahui dengan jelas siapa yang akan menerima surat lamaran kerja agar lebih personal. Setelah itu, tuliskan nama dan alamat lengkap perusahaan yang dituju tepat dibawah tujuan surat.

  • Salam Hormat Atau Salam Pembuka Dan Kata Pengantar

Selanjutnya saatnya merancang surat lamaran kerja yang menarik. Namun, sebelum mulai membuat bagian isi, jangan lupa cantumkan dulu salam hormat atau salam pembuka. Contohnya menggunakan salam pembuka seperti “Dengan Hormat” karena bersifat universal dan memang umum digunakan. Jika sudah, kamu bisa langsung menjelaskan sumber informasi lowongan pekerjaan yang sedang dilamar.

  • Biodata Pribadi

Kemudian menuliskan informasi identitas diri seperti nama lengkap, jenis kelamin, tempat dan tanggal lahir (TTL), pendidikan terakhir, alamat email dan juga mencantumkan nomor HP.

  • Pengalaman Kerja, Kelebihan Atau Keahlian Lain

Setelah itu, kamu bisa menuliskan pengalaman kerja dan keterampilan yang dimiliki. Usahakan merinci kemampuan yang relevan dengan pekerjaan yang dilamar agar bisa meningkatkan kemungkinan diperhatikan oleh tim rekrutmen.

  • Penutup

Terakhir menulis bagian penutup dengan harapan agar kamu dapat diterima dan ditutup dengan ucapan terima kasih. Jangan lupa cantumkan tanda tangan dan nama lengkap kamu tepat dibawah penutup surat.

Salah satu tujuan banyak orang setelah menempuh pendidikan bertahun – tahun adalah mendapatkan pekerjaan. Setelah mendapatkan pekerjaan, kamu nantinya akan mendapatkan gaji hingga jabatan. Jika kamu bisa memberikan kualitas pekerjaan yang bagus tentunya hal itu akan membawa masa depan kamu menjadi lebih baik dan cerah.(DRA)