JATENGPOS.CO.ID, JAKARTA – Menjaga kesehata selama masa pandemi Covid 19 ini sangatlah penting. Pasalnya dengan tubuh yang sehat, imunitas menjadi lebih terjaga sehingga risiko terinfeksi virus Covid 19 pun dapat dikurangi. Karena itu, jangan ragu untuk segera melakukan telemedicine di fitur Chat Dokter SehatQ jika merasa kurang enak badan. Tujuannya tentu untuk mendapatkan penanganan yang terbaik agar tubuh lekas fit kembali.
Namun yang lebih penting lagi, sejumlah tips hidup sehat perlu Anda jalankan. Pandemi Covid 19 ini telah banyak membuat perubahan di dunia, termasuk tentang bagaimana cara untuk beraktivitas maupun melakukan berbagai hal yang mendukung gaya hidup sehat Anda.
Berikut ini adalah berbagai tips yang bsia Anda lakukan agar tubuh bisa senantiasa bugar dan sehat selama pandemi sehingga risiko terkena paparan virus Covid 19 pun bisa dikurangi. Dari berbagai tips sehat di bawah ini, yang mana yag sudah sering Anda lakukan?
Konsumsi Makanan Padat Gizi
Makanan sebenarnya merupakan obat yang paling lama. Anda bisa menyembuhkan banyak penyakit hanya dari makanan yang bersifat natural. Apalagi untuk menjaga kesehatan agar senantiasa bugar dan imunitas kuat, makana pun adalah jawaban yang tepat. Biasakanlah untuk mengonsumsi makanan bergizi. Pastikan mengonsumsi protein yang mencukupi serta sebisa mungkin makanlah buah dan sayur sebanyak 5 porsi dalam sehari. Pasalnya, buah dan sayur sangat kaya antioksidan yang bisa menjadi kunci dari imunitas yang terjaga.
Selalu Memakai Masker saat Bepergian
New normal mengharuskan Anda memakai masker ke manapun. Anda mungkin merasa pengap dan kurang nyaman ketika memakai masker. Namun percayalah, penggunaan masker bisa sangat berpengaruh pada menurun drastisinya risiko penularan. World Health Organization saat ini bahkan menganjurkan untuk menggunakan masker ganda, yaitu gabungan masker medis dan masker kain, ketika berpergian, mengingat varian Covid 19 semakin banyak dan belum bisa terkendali.
Batasi Mobilitas
Anda disarankan tidak berpergian jika tidak ada sesuatu yang mendesak. Tujuannya jelas untuk menghentikan penyebaran virus Covid 19 yang saat ini masih merajarela. Bahkan termasuk untuk berkonsultasi dengan dokter, jika kondisinya tidak menunjukkan kegawatdaruratan, Anda cukup mengandalkan telemedicine guna berobat. Fitur Chat Dokter yang ada di aplikasi SehatQ bisa menjadi jawaban Anda untuk memperoleh penanganan terkait kondisi tubuh Anda, tanpa harus keluar rumah untuk pergi ke klinik atau fasilitas kesehatan lainnya.
Pastikan Istirahat Mencukupi
Ketika Anda tidur, pada saat itulah regenerasi sel dan metabolisme tubuh mengalami puncak keaktifan. Orang-orang yang biasanya memiliki waktu istirahat yang cukup, khususnmya saat malam hari, menjadi memiliki imunitas yang kuat dibandingkan dengan mereka yang sering begadang. Pastikan Anda cukup mencukupi kebutuhan istirahat Anda setidaknya 6—8 jam per malam agar daya tahan senantiasa mampu menghalau berbagai penyakit.
Tetap Ingat Olahraga
Jangan pernah berpikir olahraga adalah kegiatan yang melelahkan sehingga dapat membuat daya tahan tubuh menurun. Justru pada masa pandemi Covid 19, olahraga sangat penting untuk mempertahankan imunitas juga melatih pernapasan. Dengan melakukan olahraga teratur setidaknya 30 menit tiap hari, Anda bahkan meningkatkan imunitas tubuh secara maksimal, tentunya juga harus diikuti dengan asupan makanan bergizi sekaligus istirahat yang cukup.
Tidak Enak Badan? Segera Telemedicine
Rasa khawatir berlebihan bisa lebih mudah muncul pada masa pandemi Covid 19 saat ini ketika Anda merasa tidak enak badan. Padahal, belum tentu kondisi yang Anda rasakan merupakan sinyal dari infeksi virus Covid 19. Untuk membuat perasaan lebih tenang dan badan terasa lebih enak, cobalah untuk berkonsultasi dengan dokter. Tentu saja melakukan pilihan telemedicine lewat fitur Chat Dokter yang ada di SehatQ lebih disarankan karena tidak membuat Anda melakukan mobilitas ke fasilitas kesehatan sampai harganya sangat terjangkau.
Fitur Chat Dokter yang ada di SehatQ menyediakan jasa konsultasi kesehatan bukan hanya kea rah dokter umum, namun berbagai dokter spesialis. Ini pula yang bisa membuat fasilitas telemedicine ini dapat menjadi pilihan untuk melakukan kontrol reguler bagi pasien-pasien dengan penyakit kronis. Jadi, tidak ada alasan takut ke fasilitas kesehatan karena terhalang pandemi sehingga berujung pada memburuknya kondisi kesehatan karena penyakit yang menahun.(aln)