JATENGPOS.CO.ID, LONDON – Hasil imbang yang dipetik Chelsea dan Manchester City akhir pekan lalu membuat kedua tim wajib menang pada Premier League pekan ke-19. Laga nanti malam akan ditutup partai bigmatch yang mempertemukan Chelsea dengan Manchester City di Stamford Bridge, Jumat (06/01/2023) dinihari pukul 03:00 WIB, disiarkan secara live streaming Vidio.com.
Pertandingan tersebut diprediksi akan berjalan sengit mengingat Man City yang saat ini berada di urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 sedang mengejar ketertinggalan poin mereka dari Arsenal yang berada di puncak klasemen.
Man City memang terpaut cukup jauh dari Arsenal yang sudah mengumpulkan 44 poin, terpaut delapan angka dengan Man City yang membuntutinya di urutan kedua.
Sementara itu bagi Chelsea, ini akan menjadi kemenangan kedua mereka dalam lima laga terakhir jika mereka berhasil menang lawan Man City nanti di hadapan para pendukungnya.
Chelsea terpaut cukup jauh dari Man City, mereka saat ini berada di posisi 10 klasemen dengan hanya meraih empat poin dalam lima laga terakhir yang mereka jalani.
Dalam lima pertemuan terakhir keduanya di semua kompetisi, Man City lebih diunggulkan dengan meraih tiga kemenangan.
Jika mempertimbangkan konsistensi, posisi di klasemen, hingga hasil beberapa pertemuan terakhir, Chelsea kurang difavoritkan dalam duel ini. Meski main kandang, rasanya sulit melihat Chelsea bakal menang atas City.
Dalam laga pertamanya setelah Piala Dunia, Chelsea menang 2-0 atas Bournemouth di Stamford Bridge melalui gol-gol Kai Havertz dan Mason Mount. Namun, pasukan Graham Potter kemudian cuma bisa imbang 1-1 di kandang Nottingham Forest meski unggul terlebih dahulu lewat gol Raheem Sterling.
Dengan hasil itu, berarti Chelsea cuma menang sekali dalam tujuh laga terakhirnya di Premier League. Chelsea pun sekarang masih tercecer di papan tengah dengan koleksi 25 poin.
Sama seperti Chelsea, City juga menang (3-1 vs Leeds United) dan imbang (1-1 vs Everton) dalam dua laga pasca-Piala Dunia. Akan tetapi, City berada di papan atas dengan 36 poin.
Chelsea dan City sudah bertemu sekali musim ini, yakni di putaran ketiga EFL Cup/Carabao Cup. Main di kandang City, Chelsea kalah 0-2 oleh gol-gol Riyad Mahrez dan Julian Alvarez.
Dengan demikian, berarti Chelsea selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam tiga bentrokan terakhir mereka dengan City.
Hasil dalam delapan laga terakhirnya di Liga Premier Inggris salah satu penyebabnya. Pasukan Graham Potter hanya menang sekali dan kemasukan 9 gol, terbanyak dari Brighton 4 gol.
City jauh lebih baik. Dalam 8 laga terakhir memetik 5 kemenangan, 2 kekalahan, dan 1 imbang. Soal produktivitas, jangan ditanya. Erling Haaland yang kini memuncaki daftar top skor dengan 21 gol menjadi buktinya.
Chelsea dan City terakhir bertemu 10 November lalu di Piala Liga Inggris. City yang bertanding di hadapan publik sendiri memetik kemenangan 2-0. Chelsea sendiri terakhir menang dari City di Final Liga Champions 2021 lewat gol yang dicetak oleg Kai Havertz.
Total keduanya telah berjumpa sebanyak 172 kali dengan Chelsea untuk sementara unggul lewat 71 kemenangan berbanding 62 milik City. Menariknya, City di bawah Pep mendominasi atas tim Kota London. Pep hanya tujuh kali kalah dari 34 pertandingan dengan tim London (M22 S5). Tujuh kekalahan itu didapat dari Chelsea (3) dan Tottenham Hotspur (4).
City wajib menang untuk terus menjaga asa mengejar Arsenal yang saat ini menduduki puncak klasemen sementara dengan keunggulan 7 poin. Bisa dipastikan Pep akan menurunkan skuad terbaik, termasuk Haaland dan Kevin De Bruyne.
City akan diuntungkan dengan absennya sejumlah pemain The Blues. Antara lain Armando Broja (ACL), N’Golo Kante, Ben Chilwell (keduanya hamstring), Wesley Fofana (lutut), dan Ruben Loftus-Cheek (betis).
Reece James juga absen sebulan lagi setelah lututnya kembali cedera dalam kemenangan atas Bournemouth setelah Natal. Sebaliknya, ruang perawatan Etihad hanya menyisakan dua pemain yaitu Aymeric Laporte (punggung) dan Ruben Dias (hamstring).
Manchester City bertekad kembali ke jalur kemenangan saat bertandang ke Stanford Bridge kandang Chelsea pada Jumat (6/1/2023) dini hari. City kini menuju inkosistensi usai 3 laga terakhir di Liga Inggris hanya meraih 1 kemenangan, 1 seri, dan 1 kekalahan.
Kemenangan kontra Chelsea akan meringankan beban The Citizens dalam misi mengejar ketertinggalan poin dari Arsenal. Di sisi lain, mereka kini tengah dalam ancaman tergusur Newcastle, andai kembali menorehkan hasil minor. Man City hanya terpaut 2 poin dari Newcastle.
Sementara, Chelsea kini berupaya bangkit dari posisi tengah setelah dalam menelan 3 kali kekalahan dari 5 pertandingan terakhir. The Blues saat ini masih menempati posisi 9 dengan torehan 24 poin hasil 15 laga. Prediksi skor Chelsea 1 – 3 Manchester City. (bol/riz)
Prediksi Pemain
Chelsea (4-3-3) : Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Thiago Silva, Kalidou Koulibaly, Marc Cucurella; Jorginho, Mateo Kovacic, Mason Mount; Hakim Ziyech, Kai Havertz, Raheem Sterling. Pelatih : Graham Potter.
Manchester City (4-3-3) : Ederson Moraes; Joao Cancelo, John Stones, Manuel Akanji, Nathan Ake; Rodri, Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Erling Haaland, Phil Foden. Pelatih : Josep Guardiola.