Derby Manchester:MU Jago Hancurkan Rekor Lawan



JATENGPOS.CO.ID, MANCHESTER –
Derby Manchester akan dihelat Minggu (10/12). Manchester United akan menghadapi Manchester City. Tapi, tahukah Anda bahwa Man United memiliki spesialisasi tersendiri.

iklan

Hal ini mungkin tak diketahui banyak orang. Man City adalah tim yang memimpin klasemen, belum terkalahkan, dan sudah melewati 13 kemenangan beruntun. Bahkan jika menang melawan Setan Merah, The Citizens akan memecahkan sejarah Premier League terkait kemenangan beruntun terbanyak.

Namun, fakta tersebut justru dianggap menguntungkan Man United. Bukan apa-apa, Man United ternyata punya trek rekor sebagai tim yang acap mematahkan rekor kemenangan beruntun lawan.

Menurut Opta, Man United adalah tim yang menghentikan rekor tak terkalahkan Arsenal pada era Invincible. Pada saat itu Arsenal ingin meraih 50 laga tak terkalahkan, tapi digagalkan setelah kalah dari Man United lewat gol Wayne Rooney dan Ruud van Nistelrooy.

Bahkan pada 2005 Man United juga berhasil menghentika rekor kemenangan Chelsea. Saat itu Jose Mourinho membuat The Blues tak terkalahkan dalam 40 laga di Premier League. Tapi, Man United menghentikan rekor itu dengan kemenangan 1-0 melalui aksi Darren Fletcher.

Fakta di atas sangat bisa membuat Man United percaya diri bisa menghentikan rekor Man City. Menarik menunggu bagaimana akhirnya hasil dari laga ini.(jpnn/udi)

iklan