Dispora Semarang Dorong Wiramuda Manfaatkan Digitalisasi untuk Branding Produk

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Semarang menyelenggarakan diskusi bertema “Pemanfaatan Digitalisasi dalam Membranding Produk Wiramuda Tahun 2025” pada hari Rabu 22 Januari 2025 di Kantor Dispora Kota Semarang.

Acara ini menghadirkan Kepala Biro iNews Jateng, Teguh Hadi Prayitno dan Owner Halo Semarang, Lanang Wibisono sebagai pembicara utama. Peserta kegiatan ini adalah para wirausaha muda pemula yang sebelumnya telah mendapatkan pelatihan dari Dispora pada tahun 2024.

Kepala Pemberdayaan Pemuda Dispora Kota Semarang, Achmad Oktanis Sediatmoko menyatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi generasi muda agar lebih profesional dalam menjalankan usaha.

“Kita ingin anak-anak muda di Kota Semarang produktif dengan memulai wirausaha yang profesional. Sehingga, kegiatan diskusi ini menjadi salah satu cara kami dari Pemerintah Kota Semarang memberikan bekal dan motivasi kepada mereka,” ujarnya.


Baca juga:  PSI Resmi Keluarkan Rekom untuk Ahmad Lutfi Cagub Jateng, Wakilnya?

Lebih lanjut, Achmad Oktanis menegaskan komitmen Pemerintah Kota Semarang untuk terus mendukung kreativitas anak muda dalam membangun usaha sejak dini.

“Pemanfaatan digitalisasi untuk memulai sebuah usaha menjadi salah satu cara yang efektif saat ini. Di mana keberadaan media sosial dapat dimanfaatkan untuk membangun jaringan dan branding produk yang ditawarkan,” tambahnya.

Teguh Hadi Prayitno dari Kepala Biro iNews Jateng menyoroti pentingnya media sosial sebagai aset berharga jika dikelola dengan baik. “Dulu aset itu hanya sebatas tanah, emas, saham. Sekarang akun media sosial juga bisa menjadi aset paling berharga jika kita terjun di ruang digitalisasi,” katanya.

Ia juga menekankan bahwa media sosial dapat menjadi alat untuk membentuk branding, dan mendorong anak muda untuk kreatif dan optimistis dalam mencari peluang. “Anak muda harus kreatif, optimis dan pintar mencari peluang. Salah satunya dengan memanfaatkan media sosial untuk membentuk branding,” ungkapnya.

Baca juga:  Bantuan 40 Juta Untuk Bangun Rumah

Sementara itu, Lanang Wibisono, Owner Halo Semarang, menekankan pentingnya konsistensi dalam membangun dan menjalankan bisnis. “Di era sekarang saat ini salah satu cara terbaik untuk mengembangkan usaha adalah dengan cara memanfaatkan teknologi, tapi juga harus konsisten, tekun, dan serius,” ungkapnya.

LW, sapaan akrabnya menambahkan, bahwa persaingan yang semakin ketat menuntut pemanfaatan teknologi media sosial yang tepat dan konsisten. Melalui kegiatan ini, Dispora Kota Semarang berharap dapat memberikan wawasan dan motivasi kepada wirausaha muda untuk lebih berani dan kreatif dalam memanfaatkan digitalisasi guna membranding produk mereka. (sgt)