25 C
Semarang
Sabtu, 31 Januari 2026

Telkomsel Gratiskan LMS untuk Sekolah di Jateng

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG- Telkomsel mempertegas komitmennya terhadap transformasi pendidikan digital dengan menghadirkan akses gratis Learning Management System (LMS) Skul.id untuk sekolah-sekolah di Jawa Tengah. Inisiatif ini diluncurkan bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-16 Ikatan Guru Indonesia (IGI).

Pengumuman dilakukan dalam Seminar Nasional bertema “Kecerdasan Artifisial dan Tantangannya Dalam Pendidikan Indonesia” yang digelar hybrid di Auditorium Universitas STEKOM Semarang, Kamis (27/11/2025). Sebanyak 469 guru hadir langsung, sementara 901 peserta mengikuti secara virtual melalui Google Meet.

Acara menghadirkan narasumber nasional, seperti Prof. Dr. Subiyanto, M.T (Guru Besar FT UNNES), Wikan Sakarinto, Ph.D (Dirjen Pendidikan Vokasi 2020–2022), serta Olivia Husli Basrin dari Google for Education Indonesia yang hadir secara virtual.

Baca juga:  Layanan eSIM Kini Tersedia di Gerai IM3 Seluruh Indonesia

Telkomsel menyebut LMS Skul.id dihadirkan untuk membantu guru mengelola pembelajaran dengan lebih terstruktur, efisien, dan transparan. Platform ini juga dinilai mampu mempercepat adaptasi sekolah terhadap perkembangan teknologi digital.

“Digitalisasi adalah keniscayaan. Hari ini kami berikan gratis LMS Skul.id lengkap dengan maintenance-nya. Sayang kalau tidak dimanfaatkan, karena membangun LMS sendiri butuh biaya dan tenaga besar,” ujar Gamada, GM Mobile Consumer Business Region Jawa Tengah & DIY.

Selain LMS, Telkomsel juga memberikan dukungan ekstra untuk anggota IGI Jawa Tengah, berupa perdana Simpati atau by.U gratis, serta diskon hingga 50 persen untuk paket data internet dan digital.

Telkomsel berharap edukasi digital semakin menguat di sekolah-sekolah Jateng. Dengan kompetensi guru yang meningkat dan ekosistem digital yang mendukung, transformasi pendidikan diharapkan berjalan lebih cepat dan merata.(aln)



TERKINI

KoenoKoeni Hotel Semarang Topping-Off

Rekomendasi

...

Women20 Presidensi Indonesia

Smartfren Luncurkan Paket Kuota 3GB