29 C
Semarang
Jumat, 30 Januari 2026

Polytron Resmikan Showroom Mobil Listrik Pertama di Semarang

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Polytron meresmikan EV Showroom & Services pertama di Jawa Tengah yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani Semarang, Kamis (29/1/2026). Kehadiran showroom ini memperluas akses kendaraan listrik sekaligus memperkuat penetrasi pasar Polytron di wilayah Jawa Tengah.

Direktur Komersial Polytron, Tekno Wibowo mengatakan, pembukaan showroom ini merupakan langkah strategis dalam menjawab perubahan gaya hidup konsumen yang semakin modern dan efisien. Semarang dinilai memiliki potensi besar sebagai pusat pertumbuhan adopsi kendaraan listrik.

“Pembukaan Polytron EV Showroom & Services Semarang merupakan bagian dari komitmen kami untuk menghadirkan akses kendaraan listrik yang semakin dekat, modern, dan relevan dengan kebutuhan konsumen saat ini,” kata Tekno.

Ia menjelaskan, showroom di Semarang menjadi showroom Polytron EV kedelapan di Indonesia setelah sebelumnya hadir di Jakarta, Surabaya, dan Bandung. Ekspansi ini dilakukan untuk memastikan layanan kendaraan listrik semakin mudah dijangkau masyarakat.

Baca juga:  Gunakan REC PLN, Listrik Sido Muncul Terjamin Andal

“Semarang dikenal sebagai kota trendsetter, sehingga kehadiran showroom ini diharapkan dapat memberikan rasa percaya diri dan kenyamanan lebih bagi konsumen yang ingin beralih ke kendaraan listrik,” ujarnya.

Tekno menambahkan, Polytron EV Showroom & Services Semarang mengusung konsep 3S yang terintegrasi dalam satu lokasi. Konsumen dapat mengakses layanan penjualan, servis, dan suku cadang secara menyeluruh.

“Melalui konsep 3S, konsumen bisa melakukan eksplorasi produk, test drive Polytron G3 dan G3+, hingga mendapatkan layanan purna jual yang didukung teknisi tersertifikasi,” jelasnya.

Pembukaan showroom ini berlangsung di tengah tren positif industri kendaraan listrik nasional. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pangsa pasar Battery Electric Vehicle telah menembus 9,8 persen dari total penjualan mobil nasional.

Baca juga:  SMART Teacher, Upaya Nyata BCA Tingkatkan Kompetensi Tenaga Pendidik Indonesia

“Angka ini menunjukkan meningkatnya kepercayaan konsumen terhadap kendaraan listrik dan kami optimistis pertumbuhannya akan terus berlanjut,” kata Tekno.

Selain mobil listrik, showroom ini juga menghadirkan motor listrik Polytron Fox 350, Fox 200, dan Fox 500. Kehadiran berbagai lini produk tersebut mencerminkan upaya Polytron membangun ekosistem kendaraan listrik yang lengkap.

Peresmian showroom ini sekaligus menjadi momentum peluncuran EVA (Emergency Vehicle Assistance) bagi pengguna Polytron G3 Series. Layanan bantuan darurat ini tersedia 24 jam dan diberikan gratis selama tiga tahun.

“EVA kami hadirkan untuk memberikan rasa aman dan ketenangan bagi pengguna mobil listrik Polytron, mulai dari towing service hingga layanan ambulans dalam kondisi darurat,” tutup Tekno.(aln)



TERKINI

Drama Sensasional di Lisbon

Kiper Ketiga Termahal di Dunia

Ikut Panik Kiper Benfica Maju Menyerang

Kenan Yildiz Diincar Liverpool

Rekomendasi

...