JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Exist Modeling besutan Bayu Ramli kembali meramaikan jagat fashion Kota Semarang dengan menjadi model rambut tren 2020 dalam tajuk event “Hair Show Trend Model 2020 “ di PO Hotel Semarang.
Sebanyak tujuh model wanita dewasa profesional yang tergabung dalam Exist Modeling akan tampil dalam ajang ini. Dalam event berskala Nasional yang diikuti sebanyak 250 salon rambut se-Jateng tersebut, mereka membawakan model tren rambut milenial.
Yutjuong, Hairdresser Profesional asal Malang Jawa Timur yang terlibat khusus menjadi desainer Hair Color dari tujuh model Exist Modeling mengatakan, ada empat tatanan dan gaya warna rambut yang ditampilkan dalam event tersebut.
“White coral warna putih, neo mint coral kehijaun agak pastel, azure coral biru. peachy panchy coral warna salmon orange pink. Empat warna rambut tersebut, yang menjadi hair trend color di tahun 2020 kedepan. Kami desain khusus dengan tatanan warna hair trend color tersebut sangat cocok untuk wanita dan bahkan laki-laki sebagai warna rambut kekinian,” ujarnya, di Loretta Salon Profesional Semarang, Rabu (7/8).
Dijelaskan, tren warna rambut juga mengikuti perkembangan jaman yang tidak lagi tabu menampilkan warna ekstrem dengan sentuhan artistik menyesuaikan tatanan rambut masyarakat modern.
“Dari empat gaya dan warna rambut tersebut, kami mencoba untuk memberikan sentuhan artistik dari warna rambut untuk masyarakat modern yang kini memang tidak canggung lagi untuk tampil maksimal dengan warna rambut berbeda,”imbuhnya.
Bayu Ramli sang pemilik Exist Modeling Semarang mengaku bangga, tujuh modelnya terpilih sebagai model utama dalam event para insan penyedia jasa perawatan, potong rambut serta pewarnaan dalam pangggung hair show profesional.
“Tentunya menjadi sebuah kebanggan, Exist Modeling Semarang kembali didapuk untuk menyemarakan event Hair Color Show Trend Model 2020. Bukan menjadi model utama saja, saat tampil di event tersebut. Edukasi dan jam terbang para model adalah pengalaman yang bisa diambil oleh para lokal model untuk menjadi model profesional di level yang lebih baik lagi,” terangnya.
Dalam event tersebut, juga ditampilkan bagaimana menata dan memarnai rambut oleh para hairdresser profesional secara langsung memberikan edukasi kepada masyarakat luas khususnya peserta event di Ballroom PO Hotel Semarang. (ucl/mar)