Fraksi Demokrat Salatiga Solid Dukung Kepemimpinan AHY

Demokrat Solid : Agus Joko Setiawan ( foto : dekan bawono/ jateng pos).

JATENGPOS.CO.ID, SALATIGA – Menyikapi isu diadakannya kongres luar biasa ( KLB) yang dilontarkan pihak-pihak tertentu yang mengaku sebagai bagian dari pendiri Partai Demokrat beberapa waktu lalu, maka Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Salatiga mengambil sikap tegas dengan menyatakan solid dan terus mendukung penuh kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY) sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.

Anggota Fraksi Demokrat Salatiga Agus Joko Setiawan menegaskan bahwa DPC Partai Demokrat Salatiga dan juga Fraksi Partai Demokrat tetap solid dan setia kepada partai dibawah kepemimpinan AHY.

“ Terhadap isu yang berkembang terkait KLB, itu adalah keinginan segelintir orang yang tidak tahu aturan main partai dan tidak mendasar. Karena semua kebijakan di Partai Demokrat harus berdasarkan AD/ART yang ada,” tandas Agus Joko Setiawan saat dikonfirmasi, Rabu ( 24/2).

Baca juga:  Ratusan Guru Temanggung Ikut Pelatihan Menulis

Dikatakannya, upaya segelintir orang yang menghembuskan isu KLB sebagai upaya untuk memecah belah dan merongrong kebesaran partai.” Untuk itu saya menghimbau kepada semua komponen partai, baik di jajaran pengurus atau kader, khususnya di Kota Salatiga tidak terpengaruh ajakan-ajakan sesat dari manapun yang ingin memecah belah Partai Demokrat. Mari kita rapatkan barisan untuk melawan setiap rongrongan terhadap Partai Demokrat,” tandas Mas Wawan sapaan akrab Agus Joko Setiawan.

iklan

Upaya memecah belah partai itu, lanjut dia, dilakukan oleh orang yang tidak ingin melihat kebesaran Partai Demokrat yang selama ini selalu berjuang menyuarakan aspirasi rakyat.
Wawan juga menampik tegas bahwa Partai Demokrat sebagai partai keluarga, anggapan itu salah besar dan sengaja dihembuskan untuk merongrong kewibawaan partai.

Baca juga:  H+5 Lebaran, Arus Balik Kendaraan dari Jateng Belum Usai

“ Partai Demokrat didirikan dengan tujuan untuk turut membangun negeri tercinta ini di segala bidang dan ini telah dibuktikan dengan kepemimpinan Pak SBY ( Susilo Bambang Yudhoyono) selama dua periode kepemimpinan beliau menjabat sebagai presiden,” pungkasnya. (deb/ bis)

iklan