JATENGPOS.CO.ID, DEMAK – Demi semakin menguatkan koordinasi antara para pelaku penyuluh KB, pada 23 september lalu diadakan Kegiatan Operasional Penyuluhan KB se Kecamatan Sayung di RM Mbak Wik Tambakroto. Kegiatan rutin ini sendiri mengundang tenaga kesehatan dan perwakilan Sub PPKBD, yang nantinya juga menjadi pengingat tugas penting masing- masing mitra dalam pencatatan dan pelaporan program KB setiap bulannya.
Koordinator BPKB Sayung Fatimah Nur Pratiwi, ST dalam sambutannya menyampaikan perihal capaian PB Kecamatan Sayung terhadap PPM mpai dengan bulan Agustus 2021. Dari KB MKJP capaian tertinggi untuk jenis kontrasepsi mantap MOW di angka 462,50%. Sementara untuk Non MKJP masih terbilang rendah untuk ketiga jenis alkon, dengan yang terendam kondom di posisi 4,82%. Selain itu, turut diinfokan mengenai kegiatan Baksos Pelayanan KB MKJP dalam rangka HUT TNI ke-76 di BPM Sudarti pada Jumat keesokan hari, dengan total calon akseptor yang terdaftar yaitu 28 orang.
Kegiatan ini juga diisi dengan sharing pengalaman Sub PPKBD dalam menangani keluhan ataupun kegagalan akseptor KB yang dipandu oleh PKB Abdul Syukur. Dari sini dapat digali berbagai macam pengalaman agar bisa lebih baik lagi dalam menangani akseptor KB. Mereka juga diingatkan agar turut berkonsultasi dengan PKB/PLKB, baik secara langsung atau melalui PPKBD masing- masing desa.
“Melalui kegiatan ini diharapkan hubungan kemitraan yang telah terjalin baik selama ini dapat terus berlanjut, bahkan semakin meningkat,” ujar Abdul Syukur.
Sedangkan untuk materi inti, yang dipaparkan narasumber Kabid P2PP Sukardjo, SKM, M.Kes, memastikan pemahaman masing- masing mitra terhadap tugas Pemutakhiran Data. Dimana untuk Petugas RR hasil tugasnya yaitu sudah jelas berupa laporan bulanan F/II/KB. Sementara untuk Sub PPKBD, data yang dimutakhirkan setiap bulannya meliputi data PUS baru karena menikah, PUS meninggal, ibu hamil, ibu melahirkan dan KB baru. Paparan pun ditutup oleh Kasi Dalduk dan Iga Drs. Adi Susanto, MM, yang menyampaikan hasil Susenas Kabupaten Demak, yaitu Peserta KB Aktif (PA) persentasenya 66,38%, sementara untuk Kecamatan Sayung PA bulan Juli 2021 di angka 72,42%.(*)