JATENGPOS.CO.ID, Pekalongan – Harga cabai dan beras di sejumlah pasar tradisional Kota Pekalongan, Jawa Tengah, selama sepekan terakhir ini relatif stabil karena pasokannya cukup.
Sejumlah pedagang cabai di Pasar Sorogenen Kota Pekalongan, Senin, mengatakan bahwa meski kondisi saat ini masih sering turun hujan namun pasokan cabai relatif cukup sehingga harga bumbu dapur ini cenderung stabil.
“Selama ini, pasokan cabai merah berasal Jawa Timur sedang cabai rawit dipasok dari Wonosobo. Akan tetapi, meski saat ini masih sering turun hujan, harga cabai relatif stabil,” kata pedagang bumbu dapur Rini.
Ia mengatakan saat ini harga cabai merah hanya sekitar Rp15 ribu per kilogram, cabai rawit 24 ribu/ kilogram, dan cabai hijau Rp12 ribu/ kilogram.
Stabilnya harga cabai tersebut, kata dia, tidak diikuti komoditas bawang putih maupun bawang merah yang naik cukup drastis.
“Harga bawang putih kini mampu mencapai Rp32 ribu/ kilogram naik dari harga sebelumnya Rp10 ribu/ kilogram sedang bawang merah Rp24 ribu/ kilogram,” katanya.
Sementara itu, pedagang sembako Hermawati mengatakan harga beras masih relatif stabil karena pasokan komoditas kebutuhan pokok ini cukup melimpah.
“Harga beras kualitas super kini sekitar Rp10,5 ribu per kilogram dan kualitas sedang sekitar Rp9,5 ribu/ kilogram,” katanya. (udi/fid)