JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Akhadi Wira Satriaji beken disapa Kaka, sang vokalis ‘ Slank ‘ band legendaris Tanah Air, patut diacungi jempol dalam menerapkan pola hidup sehat yang mampu menjadi inspirasi slankers (penggemar slank), di Indonesia.
Kaka yang merupakan mantan Junkie (penyitas narkoba) ini, tidak sekadar merubah gaya hidup untuk bisa lepas dari narkotika. Ia, juga berkomitmen menerapkan pola hidup sehat jauh dari alkohol, rokok bahkan menjadi seorang vegetarian.
Bukan hanya itu, perubahan pola hidup menonjol yang diterapkan dalam kehidupanya, juga diimbangi dengan kegiatan positif yang dilakukan di luar kesibukanya manggung bersama Slank.
“Hidup itu setiap waktu pasti berubah, bisa menjadi positif atau terus menjadi negatif. Saya memilih untuk mengubah semua yang saya lalui, menjadi positif,” ujarnya, kepada JATENG POS, saat singgah di Kota Semarang bersama Slank, belum lama ini.
Lanjutnya, dunia hitam yang sempat dilaluinya, kini telah menjadi masa lalu alias tutup buku dan membuka lembaran baru.
“Jika ingin lebih baik, lakukan saja hal positif sesuai hati nurani dan jati diri yang kita punya, simpel sih,” tandasnya.
Saat ini, Kaka tengah aktif berkebun dan bertani yang dilakukan sejak beberapa tahun lalu, di lahan seluas kurang dari setengah hektar di Bogor, Jawa Barat, dengan menanam padi, jagung, dan sayuran organik untuk konsumsi pribadi sebagai vegetarian.
“Ya, berkebun menjadi kesibukan saya bersama keluarga, sembari belajar bertani,” kelakar Kaka.
Menurutnya, berkebun merupakan kegiatan asyik santai, menanam dan menuai hasil panen.
“Hasil panen tidak dijual, melainkan dibagikan ke tetangga dan pekerja dan itu menjadi bagian dari pola hidup sehat dan ramah lingkungan,” tandasnya.
Kaka juga mengaku, saat ini tengah menjalani gaya hidup vegetarian dan ingin mengonsumsi hasil tanamannya sendiri yang sehat dan tanpa bahan kimia.
“Pada intinya, semakin umur bertambah orang hidup itu harus berani mengambil langkah lebih baik lagi, dan tetap sebarkan virus kebaikan apa saja yang bersinggungan dengan orang banyak,” tegasnya.
Berbagai tanaman telah mampu dikembangkan Kaka di area perkebunanya, diantaranya padi (Sawah), jagung, dan berbagai macam sayuran dengan metode organik.
Selain bermusik dan bertani, Kaka juga aktif dalam gerakan pelestarian lingkungan, seperti penanaman mangrove dipesisir pantau diberbagai daerah.
“Ke depan, saya juga berencana menjual hasil panen jika kelak berhasil memperluas lahan pertanian yang dikelolanya,” pungkas Kaka. (ucl/rit)




