Ir. H. Solichul Hadi Raih 2 Award Sekaligus di ISoRIS 2018: Best Paper dan Best Poster

Ir H. Solichul Hadi (Ketua YAPERTIB) dan juga Dosen UNIBA Surakarta menerima penghargaan best paper ISoRIS'18 dari ketua penyelenggara Dr Supawi Pamenang.
Ir H. Solichul Hadi (Ketua YAPERTIB) dan juga Dosen UNIBA Surakarta menerima penghargaan best paper ISoRIS'18 dari ketua penyelenggara Dr Supawi Pamenang.

JATENGPOS.CO.ID, SUKOHARJO – Usia dan posisi jabatan tinggi tidak membuat Ir. H. Solichul Hadi Achmad Bakri, M. Erg. lengah dalam memgembangkan ilmunya. Malah ketua YAPERTIB (Yayasan Perguruan Tinggi Islam Batik) Surakarta ini semakin bersemangat dan kreatif.

Hal itu dibuktikannya dengan dinobatkan sebagai peraih The Best Paper Award dan The Best Poster “Gold Winner” Award, dalam ajang International Symposium on Research in Innovation and Sustainability 2018 (ISoRIS’18), yang digelar di Solo.

“Batik masih menjadi isu yang strategis. Saya memilih judul ‘The Usage of IoT Technology and Its Potensial in Batik Business’. Sedangkan Judul Best Poster ‘The Transformation of Commercial Space in Batik Kampoeng Laweyan Surakarta’, keduanya meraih penghargaan terbaik,” kata Solichul Hadi, Selasa (16/10).

Baca juga:  Ratusan ASN Lepas Rudy di Hari Terakhir Jabat Wali Kota Solo

Dalam artikelnya, Ir. H. Solichul Hadi menyampaikan bahwa merebaknya social media dan penggunaannya yang terintegrasi dalam kehidupan sehari-hari kita telah merubah cara berkomunikasi dan penyebaran informasi. Oleh karena itu, internet memainkan peran penting dalam memastikan keefektifan dan penyebaran informasi.

iklan

“Disini, teknologi ditemukan sebagai salah satu faktor dari kesusksesan pengusaha batik. Dalam hal menjelajahi penggunaan bentuk IoT dan peluangnya dalam bisnis batik. Makalah ini diawali dengan survey 13 reponden yang terlibat dalam bisnis batik di Solo, Indonesia. Hasilnya menunjukkan bahwa reponden ini memeliki pengetahuan dan keterampilan dalam berbisnis,” tandas Solichul.

Makalah ini juga menemukan bahwa sebenarnya mereka peduli dalam penggunaan potensi IoT, tetapi kekurangan keterampilan dan pengetahuan dalam mengintegrasikan teknologi IoT dalam bisnis batik mereka.

Baca juga:  Penipuan CPNS Rp 5,1 Miliar di Sukoharjo Seret Mantan Balon Bupati Magetan

ISoRIS’18 merupakan seminar internasional kerjasama antara Universitas Islam Batik (UNIBA) Surakarta bersama UTeM Malaysia dengan mengangkat tema ‘Leveraging Innovation and Humanity for Industry 4.0’. Dipastikan pula dari 66 peserta yang menyerakan papper penelitian dapat teregister masuk dalan index scoopus. (dea/bis)

iklan