Jalan Penghubung Wisata Glawan akan Diperbaiki Bertahap

TARHIM RAMADAN: Bupati Semarang H Ngesti Nugraha membagikan bantuan saat tarhim di Masjid Al Hidayah Dusin Wonogaten Desa Glawan, Kecamatan Pabelan. FOTO:IST/JATENGPOS

JATENGPOS.CO.ID, UNGARAN– Bupati Semarang H Ngesti Nugraha mengikuti tarawih dan silaturahim (tarhim) Forkompimda Kabupaten Semarang di Masjid Al Hidayah Dusin Wonogaten Desa Glawan, Kecamatan Pabelan, kemarin lusa malam.

Usai salat Isya dan Tarawih, Bupati menggelar tatap muka dengan warga. “Inilah gunanya kegiatan tarhim untuk menyerap aspirasi dari masyarakat,” kata Bupati di hadapan para jamaah.

Menanggapi permintaan perbaikan jalan poros desa penghubung Desa Glawan-Bejaten-Padaan-Jembrak sampai Desa Sukoharjo, Bupati berencana memperbaiki secara bertahap mulai tahun 2025.

Kades Glawan, Agus Supriyanto saat laporan mengharapkan dukungan Pemkab Semarang untuk mengembangkan pariwisata di desanya. Sejak 2022, Desa Wisata Glawan menawarkan paket wisata edukasi. Antara lain tanam padi di sawah, ternak kelinci dan wisata menginap di rumah warga.

iklan
Baca juga:  Partai Golkar Sukoharjo Deklarasi dan Konsolidasi Menangkan Etik - Sapto

“Sudah ada rombongan dari Salatiga dan Semarang yang menginap di desa Kami. Mohon untuk diterbitkan surat keputusan Bupati penetapan desa wisata,” pintanya.

Dia juga mengharapkan bantuan pembangunan fasilitas pendukung Desa Wisata Glawan.

Kepala Dinas Pariwisata Wiwin Sulistyowati melalui subkoordinator Adytama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif, Sekar Widjiningsih yang dihubungi terpisah menjelaskan pada tahun 2024 akan diadakan pengkajian usulan desa wisata.

“Sekitar Bulan Mei mendatang akan dilakukan pengkajian terhadap usulan desa wisata. Tim terpadu akan melakukan penilaian lapangan termasuk Desa Glawan,” pungkasnya. Pada acara Tarhim itu pula, Bupati menyerahkan berbagai bantuan kepada warga.

Diketahui, Desa Glawan memiliki beragam potensi yang dapat dikembangkan berkaitan letak geografis yang asri di kelilingi persawahan maupun sungai. Potensi tersebut dapat menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung.

Baca juga:  Seratus Prajurit TNI Dites Urine, Berapa yang Positif

Diantara keindahan dimiliki yakni Sigendu merupakan sebuah air terjun kecil yang berlokasi di Dusun Krajan, Desa Glawan. Sumber air dari Sigendu berasal dari saluran irigasi pada sawah yang terletak tepat di atas sungai.

Lokasinya bersebelahan dengan sungai menjadikan Sigendu tempat menarik wisatawan untuk bermain air dengan konsep tubing. Dipadu pemandangan sawah dengan panorama matahari saat tenggelam yang terlihat memesona. (muz)

iklan