JATENGPOS.CO.ID, MAGELANG – Kapolda Jawa Tengah Irjen. Pol. Condro Kirono menegaskan Polri tidak akan gentar untuk terus memberantas kejahatan terorisme.
“Seluruh anggota Polri tetap tegar dan tidak gentar untuk terus memberantas kejahatan terorisme dan kejahatan lain yang meresahkan masyarakat,” katanya di Magelang, Kamis.
Ia mengatakan hal tersebut usai melayat di rumah duka korban kerusuhan di Markas Komando Brimob Mangga Dua, Depok, Jawa Barat, almarhum Briptu Fandi Setya Nugroho di Kota Magelang.
Seperti diketahui ada lima anggota Polri yang meninggal saat menjalankan tugas di Markas Komando Brimob Mangga Dua, Depok, Jawa Barat, empat orang di antaranya berasal dari Jawa Tengah, yakni Brebes, Kebumen dua orang, dan dari Kota Magelang.
“Mereka anak-anak terbaik yang tengah menjalankan tugas, namun demikian seluruh anggota Polri tetap tegar dan tidak gentar untuk terus memberantas kejahatan terorisme,” katanya.
Ia meminta doa dari seluruh masyarakat, bangsa Indonesia untuk terus memberikan dorongan,bergandeng tangan bersama-sama memerangi terorisme yang meresahkan masyarakat.
“Kepada seluruh anggota Polri supaya terus melaksanakan kesiapsiagaan, baik di markas dan juga tempat-tempat di mana mereka bertugas,” katanya. (hfd/ant)