JATENGPOS.CO.ID, REMBANG – PLN Rembang siap menjaga keandalan jaringannya selama masa Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang segera digelar di tingkat SMP dan SMA. PLN bahkan telah menyiapkan skema manufer beban jika terjadi gangguan, agar UNBK tetap berjalan lancar.
“Selama masa UNBK, PLN Rembang siap menjaga keandalan pasokan listrik untuk sekolah yang melaksanakan UNBK,” Sion Sihono, Manajer PLN Rembang, Rabu (7/3), melalui siaran persnya.
Menurut Sion, saat ini beberapa sekolah sudah mengajukan penambahan daya, untuk memastikan kecukupan daya selama proses UNBK. Namun diakui, sekolah baru bisa memastikan kebutuhan daya setelah komputer-komputer baru terpasang.
“Berapapun penambahan daya yang diajukan, kami siap layani,” ungkapnya.
Selama masa UNBK, lanjutnya, jalur listrik yang menyuplai sekolah-sekolah menjadi prioritas. PLN Rembang bahkan mulai menyiapkan perubahan jadwal pemeliharaan listrik, sehingga dipastikan tidak ada pemadaman terencana selama masa UNBK.
“Skema manufer dan jadwal pemeliharaan sedang kita atur ulang, dimana kami juga berkoordinasi dengan PLN Area Kudus, serta dinas terkait, agar seluruh rangkaian UNBK berjalan lancar,” tegasnya.
Humas PLN Area Kudus, Muhdam Azhar menambahkan, selain jadwal pemeliharaan, sejumlah regu pelayanan teknik dan trafo mobile juga disiagakan. PLN Rembang mengerahkan 6 regu per hari yang stand by 24 jam, serta 5 buah trafo mobile yang tersebar di pos-pos jaga.
“Selain di PLN Rembang yang terletak di Rembang Kota, petugas juga siap siaga di pos jaga Sulang, Karas, Kragan, dan Lasem,” imbuh Muhdam.
Sementara, PLN pun menghimbau agar sekolah-sekolah yang melaksanakan UNBK dapat segera berkoordinasi penuh dengan kantor-kantor Rayon PLN yang berada di wilayahnya, yang meliputi kabupaten Kudus, Rembang, Pati, Jepara, dan Blora. Langkah tersebut diperlukan agar tidak terjadi kendala yang berarti selama pelaksanaan UNBK.
“Saat ini PLN Area Kudus sudah berkoordinasi dengan semua rayon, untuk segera membuat skema dan jadwal pemeliharaan yang baik, agar tidak mengganggu proses berjalannya UNBK,” pungkasnya.(aln/udi/drh)