Jet Militer Afghanistan Jatuh di Uzbekistan

Pasukan militer Afghanistan. Foto : Antara

JATENGPOS.CO.ID, TASHKENT – Sebuah jet militer Afghanistan jatuh di Uzbekistan, demikian dilaporkan pada Senin oleh sebuah situs berita Uzbekistan, Gazeta.uz.

Situs itu mengutip sumber dan gambar yang dibagikan melalui aplikasi pesan.

Pada Minggu (15/8), Pemerintah Afghanistan runtuh dan gerilyawan Taliban siap untuk mengambil alih setelah merebut Ibu Kota Kabul.

Menurut laporan Gazeta.uz, jet militer Afghanistan itu jatuh pada Minggu malam di provinsi paling selatan Uzbekistan, Surxondaryo, yang berdekatan dengan Afghanistan.

Situs berita tersebut juga menerbitkan foto-foto petugas medis yang terlihat merawat seorang pria berseragam angkatan udara.

Gazeta.uz mengutip sumber yang mengatakan bahwa dua prajurit militer Afghanistan, yang diyakini juga berada di pesawat itu, dirawat di rumah sakit di ibu kota provinsi Surxondaryo, Termez.

Kantor berita Rusia TASS mengutip kementerian pertahanan Uzbekistan yang mengatakan sedang mempelajari laporan tentang kecelakaan jet militer itu.

Pihak berwenang Uzbekistan belum dapat segera dihubungi untuk dimintai komentar.

Pada Minggu, Uzbekistan mengatakan telah menahan 84 tentara Afghanistan yang telah melintasi perbatasan dan mencari bantuan medis. (ant/rit)