Kawasan Sport Center Sanden Disiapkan Jadi Lokasi CFD oleh Pemkot Magelang

JATENGPOS.CO.ID, Magelang – Pemerintah Kota Magelang, Jawa Tengah, menyiapkan lokasi Hari Bebas Kendaraan (Car Free Day) di kawasan Sport Center Sanden guna menyemarakkan suasana kota setempat dengan berbagai aktivitas masyarakat.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Pemerintah Kota Magelang Suryantoro di Magelang, Jumat, mengatakan, direncanakan sampai akhir tahun ini, lima kali pelaksanaan Car Free Day (CFD) di kawasan itu.

Rencananya, kata dia, CFD perdana mulai Minggu (15/9) pagi bersamaan dengan Sunday Morning (Sunmor) dan dirangkai dengan kegiatan peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2019 tingkat Kota Magelang.

Ia menyebutkan sekitar 1.500 orang akan memeriahkan Hari Bebas Kendaraan itu pada Minggu (15/9), di kawasan Sport Center Sanden, Kelurahan Kramat Utara, Kecamatan Magelang Utara.

iklan
Baca juga:  Pekan SOIna Kabupaten Semarang Dibuka Hari Ini, Wadahi Bakat Anak Berkebutuhan Khusus

Ia juga mengatakan bahwa pemkot memberi kebebasan kegiatan CFD dan Sunmor untuk bisa berlangsung setiap Minggu.

“Karena ini rintisan maka harus kita dukung setiap hari Minggu. Kami siap menerjunkan personel untuk mengawalnya. Harapannya ‘event’ perdana ini mampu berdaya tarik tinggi, sehingga setiap hari Minggu nanti tetap meriah,” ujarnya dalam keterangan tertulis Humas Pemkot Magelang.

Sebagai pengatur dan pengelola CFD, Dishub Pemkot Magelang menggandeng dua organisasi, yakni Peguyuban UMKM Mega Tidar dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Magelang.

“Kami percayakan untuk mengatur CFD dan Sunmor-nya. Kami ‘back-up’ untuk pengaturan jalannya, yakni penutupan Jalan Tentara Genie Pelajar dari ujung utara berbatasan dengan aspol (asrama polisi) hingga selatan berbatasan dengan Jalan Jeruk Selatan. Adapun Jalan Jeruk Barat tidak kita tutup,” katanya.

Baca juga:  PLN Kenalkan Electrifying Lifestyle di Car Free Day Semarang

Pihaknya juga menggandeng sejumlah organisasi perangkat daerah terkait untuk memeriahkan CFD di kawasan itu, seperti Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) yang pada CFD perdana akan melaksanakan peringatan Haornas 2019 tingkat Kota Magelang.

“Juga OPD lainnya yang diharap semua mendukung CFD-Sunmor ini. Selain untuk mengurangi gas emisi, juga untuk meningkatkan gairah ekonomi di kawasan tersebut,” kata dia.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Disporapar Pemkot Magelang Djarwadi menjelaskan kesiapan pihaknya mengadakan peringatan Haornas 2019 pada acara CFD-Sunmor di kawasan Sport Center Sanden, antara lain senam massal, pentas tari modern, dan hiburan musik organ tunggal.

“Kita kolaborasi dengan Dishub dan pengelola CFD untuk ‘event’ perdana ini, termasuk setiap hari Minggu kami siap mengisi kegiatan olahraga, seperti senam yang menggandeng komunitas senam Formi dan aerobik,” katanya.

Baca juga:  CFD Solo Akan Diliburkan Sementara Selama 2 Pekan Menyambut Lebaran

Koordinator Peguyuban UMKM Mega Tidar, Fathurrazaq, mengatakan CFD perdana akan diramaikan dengan pembukaan sekitar 200 stan pedagang.

“Antusiasme pedagang sangat besar, dilihat dari saat kita buka pendaftaran melalui ‘google form’ dan manual langsung diserbu pendaftar. Kuota pedagang hanya sekitar 215, ternyata yang mendaftar hampir 300. Hari Kamis (12/9) kami sudah mengundi tempat jualan pedagang agar lebih tertib,” katanya. (fid/ant)

iklan