KPU BATANG PENGUNDIAN NOMOR URUT PASLON:  FAUZI FALLAS- AHMAD RIDWAN NO.1 & FAIZ KURNIAWAN – SUYONO NO.2

KPU BATANG PENGUNDIAN NOMOR URUT PASLON:  FAUZI FALLAS- AHMAD RIDWAN NO.1 & FAIZ KURNIAWAN – SUYONO NO.2. Foto:mila/jatengpos

JATENGPOS. CO. ID, BATANG – Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kabupaten Batang  menetapkan dua pasang calon bupati-wakil bupati pada pemilihan kepala daerah serentak 2024, Senin (23/9).

KPU Batang juga menggelar pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan wakil bupati Batang pukul 13 .00 wib .di Gedung Guru Batang Jl  Let Jend Suprapto, Kesepuhan ,Kecamatan Batang.

Hasilnya,pasangan Fauzi Fallas – Ahmad Ridwan mendapat nomor urut 1, dan pasangan Faiz Kurniawan -Suyono nomor urut 2 .

Pasangan Fauzi Fallas – Ahmad Ridwan di usung oleh tujuh koalisi partai politik. Yaitu, Partai Kebangkitan Bangsa, PDI Perjuangan, Partai Nasdem, Hanura, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, dan Partai Gelora.

iklan
Baca juga:  Hadiri Pelantikan Pengurus PWNU Jateng, Nana Sudjana Ajak Tingkatkan Sinergi

Sedangkan pasangan Faiz Kuriniawan -Suyono di usung empat koalisi partai politik. Diantaranya Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP),Partai Gerindra ,dan Partai Keadilan slSejahtera (PKS ).

Dua pasangan calon tersebut selain mengikuti pengundian nomor urut sekaigus memberikan himbauan deklarasi kampanye damai.

Ketua KPU Batang Susanto menghimbau, agar kesempatan ini menjadi  momentum awal menuju pemilihan Bupati dan wakil Bupati Batang 2024 yang bersih, adil, dan damai untuk mewujudkan demokrasi yang bermartabat.

“Sesuai ketetapan KPU RI jadual kampanye baru di mulai tgl 25 September hingga 23 November 2024 , “jelasnya.

Dia meminta agar semua pihak  mematuhi seluruh aturan pilkada dan bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif selama pelaksanaan pemilihan calon bupati dan wakil bupati.(mila/jan)

Baca juga:  Pascapemilu, KPU Kulon Progo Ajak Masyarakat Jaga Persatuan
iklan