JATENGPOS.CO.ID, .SEMARANG – Penguatan karakter siswa, dimulai sejak sebelum kegiatan belajar. Wujudnya, dengan membaca Asmaul Husna bersama-sama. Kegiatan itu, dicanangkan oleh Kepala Sekolah Dasar Negeri Tanjung Mas, Siti Lestari.
Siti menilai, kegiatan itu diadakan untuk memantapkan niat siswa dalam menimba ilmu. Siti mengatakan tujuannya adalah, supaya siswa dapat selalu ingat kepada Tuhan. Hal itu, bagi dia juga menjadi benteng untuk anak-anak supaya tidak bertindak sembarangan.
“Jadi, dengan kegiatan itu siswa dapat memantapkan niat mereka. Selain itu, bagian dari penguatan karakter siswa, supaya tidak sembarangan,” kata Siti saat dihubungi, Senin (5/2). Siti menerangkan, kegiatan tersebut dimulainya sejak Oktober 2016.
Menurutnya kegiatan itu membuat siswa lebih disiplin. Minimal, lanjut dia, siswa datang lebih awal karena mengikuti apel pagi. Sehingga dapat mengoptimalkan kegiatan belajar mengajar. Dalam prakteknya, para siswa diajak berdoa bersama.
Sementara itu, siswa yang non muslim diajak berdoa bersama di dalam kelas. Siti juga menerangkan pihaknya telah berkomunikasi dengan orang tua siswa. Dia mengungkapkan, orang tua siswa sangat mendukung program itu. Bahkan, lanjutnya, kegiatan dapat dimaksimalkan lebih jauh.
“Intinya, komunikasi dengan orang tua siswa secara intensif,” pungkasnya.(enk/sgt)