Lenggak-Lenggok Napi Wanita Pamerkan Karya Fashion

KARYA NAPI: Para narapidana Lapas Perempuan II A Semarang memamerkan fashion karya para napi peremuan.

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG –  Beberapa warga binaan lapas perempuan melakukan fashion show mengenakan kain ecoprint di sisi lapangan samping bengkel kerja komplek Lapas Bulu. Fashion Show kali ini merupakan ajang pameran karya napi perempuan. Pembuatan karya fashion ini didampingi oleh Kepala Seksi Bimbingan Kerja LPP Semarang Rini Sulistyowati dan desainer Entin Gartini, diaspora asal Kota Semarang yang sudah 12 tahun ini tinggal di Kanada.

Di antara mereka adalah Wilaiwan Bonyiam alias Biu (25) WNA asal Thailand yang ditangkap di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang pada 2018 lalu karena membawa 1,15kg sabu dari luar negeri. Selain Biu ada juga Erna Rosmalinda Isnaini seorang Selebgram dan Tiktokers, yang juga terjerat kasus penyalahgunaan narkotika. Perempuan asal Purwodadi itu juga tampak anggun mengenakan kain ecoprint lengkap dengan kacamata hitam. (Prast.wd/jateng pos)