LG Kenalkan Kulkas LG LINEARCooling™️

Hadirkan Perangkat Pendukung Budaya Makan Sehat


JATENGPOS.CO.ID, JAKARTA – Jelang akhir kuartal ketiga tahun ini, PT. LG Electronics Indonesia (LG) tampak belum mengendurkan laju dalam memperkenalkan berbagai produk hasil inovasinya. Terbaru, perusahaan berbasis di Korea Selatan ini meresmikan pemasaran kulkas LG LINEARCooling™️.

“Dengan keunggulan pada kemampuan mempertahankan kesegaran makanan lebih lama dan freezer lebih besar, kehadirannya sekaligus merupakan dukungan LG pada perluasan budaya makan sehat,” ujar Rumbi Simanjuntak, Head of Product Marketing Home Appliance  LG Electronics Indonesia

Dari kapasitas totalnya yang 335 liter, imbuhnya, kulkas inverter LG memiliki freezer dengan kapasitas 123 liter. Terhitung nyaris membagi dua dengan kabin pendingin, rancangan freezer lebih besar ini dikatakan sengaja dibuat untuk memberikan keleluasaan pengguna menyimpan persediaan nutrisi bagi keluarga.

“Seiring dengan gaya hidup sehat, freezer tak lagi hanya untuk menyimpan jenis makanan seperti daging dan ikan, namun juga potongan sayur untuk digunakan dalam jangka waktu lebih lama,” ungkap Rumbi.

iklan

Dengan memboyong freezer besar, LG LINEARCooling™️ memiliki susunan unik yang menempatkan freezer pada bagian bawah. Sengaja dibuat demikian dengan pertimbangan kenyamanan penggunaan.

Baca juga:  Ikatan Istri OJK Jual Sembako Murah

Dengan tingkat kekerapan aktivitas membuka tutup pintu kulkas lebih tinggi pada bagian pendingin, menempatkan freezer di bawah akan membuat penggunanya tetap dalam posisi nyaman saat mengambil maupun menyimpan makanan di kabin pendingin.

Namun demikian, freezer besar dengan susunan unik ini belum mewakili seluruh keunggulan kulkas LG LINEARCooling™️. Lebih dari itu, LG mengembangkan fitur yang mampu untuk lebih mempertahankan kestabilan sekaligus meratanya suhu dingin dalam kabin kulkas.

“Kunci menjaga kesegaran makanan bukan hanya terletak pada pendinginan. Namun lebih dari itu, hal ini terkait kestabilan suhu pada ruang penyimpanan. Ini yang membuat inovasi kulkas bergerak kembali dari sekedar membuat dingin, menjadi soal mempertahankan kesegaran makanan lebih lama dengan lebih stabilnya suhu penyimpanan,” jelas Rumbi.

Kemampuan menjaga kestabilan suhu ini penting, menurutnya, karena tanpa disadari aktivitas membuka pintu kulkas akan membuat suhu dingin terlepas dari kabin. Bahkan penelitian internal LG menemukan, sebuah keluarga dapat melakukan aktivitas membuka tutup pintu kulkas hingga lebih dari enam puluh kali dalam sehari. Aktivitas ini dilakukan tanpa tujuan untuk mengambil atau menyimpan bahan makanan.

Baca juga:  Mengenal Gerak Bening, Gerakan Peduli Lingkungan Rintisan PLN di Rawa Pening

Inovasi LG bagi penjagaan kestabilan suhu ini dilakukan dengan sistem pendinginan sekaligus pendistribusian aliran suhu dingin ini pada kabin penyimpanan kulkas LG LINEARCooling™️. Yang dapat terlihat salahsatunya ada pada terapan beberapa titik hembusan udara dingin pada bagian paling belakang kabinnya.

“Penempatan beberapa titik pancar ini disusun untuk memastikan aliran udara dingin terdistribusi merata pada seluruh bagian dalam kulkas,” ujarnya.

Tak hanya itu, LG juga menerapkan inovasinya yang dinamai DoorCooling+™️. Secara kasat mata, inovasi ini berbentuk lubang aliran udara di tingkap atas kabin yang letaknya pada bagian depan paling dekat dengan pintu kulkas.

“Inovasi ini tak hanya menjadi dukungan untuk membuat suhu dalam kabin lebih merata, namun juga membuat kulkas terbaru LG ini lebih cepat dalam memulihkan kembali tingkat suhu yang diinginkan sebagai konsekuensi dari aktivitas membuka tutup pintu kulkas,” katanya.

Dalam sebuah uji yang dilakukannya, kulkas LG LINEARCooling™️ memiliki kemampuan untuk mempertahankan suhu dingin dengan fluktuasi 0.5%. Rentang dinamika perubahan suhu yang kecil inilah yang membuat kulkas LG ini mampu mempertahankan kesegaran makanan lebih lama.

Baca juga:  Honda Modif Contest Dibuka untuk Ribuan Modifikator

“Sebuah inovasi untuk mendukung kesehatan keluarga dengan memastikan kesegaran makanannya,” ujar Rumbi.

Upaya LG dalam menjadikan kulkas LG LINEARCooling™️ handal dalam mempertahankan kesegaran makanan pun dilakukan melalui sentuhan khusus pada rak penyimpanan buah atau sayur yang terletak di bagian bawah kabin pendingin. Hadir dengan nama Moist Balance Crisper™️, terapan desain khusus pada penutup atas rak ini dirancang untuk dapat menangkap kelebihan kelembaban pada sayuran atau buah yang tersimpan dibawahnya. Penjagaan kelembaban inilah yang membuat sayur dan buah, terutama dengan kandungan air besar, dapat lebih terjaga kesegarannya.

Dengan seluruh paket keunggulannya dalam mempertahankan kesegaran makanan lebih lama ditambah dengan kabin pembeku lebih lega, LG menyatakan bakal tak butuh waktu lama untuk membuat kulkas LG LINEARCooling™️ menjadi idola pada dapur keluarga modern. Untuk memboyong kulkas inverter terbarunya ini, LG mematok harga pada kisaran Rp6.999.000.(aln)

iklan