Logistik Surat Suara Pilgub Tiba di Solo

KARDUS : Petugas KPU Solo tengah menata logistik surat suara yang tiba sejak Minggu (21/5) malam. (Wijayanti/Jateng Pos)

JATENGPOS.CO.ID, SOLO – Logistik untuk pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) mulai berdatangan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo, termasuk sebanyak 411.606 lembar surat suara yang tiba sejak Minggu (20/5) malam.

Komisioner KPU Solo Bidang Logistik, Suryo Baruno mengatakan, logistik surat suara dikirim dari percetakan di Kudus Minggu (20/5) sore dan tiba di Solo sekitar pukul 23.00 WIB. Saat ini surat suara tersebut sedang disusun untuk kemudian disortir dan dilipat.

“Jumlah surat suara yang datang sebanyak 411.606 lembar atau sesuai dengan jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap,Red) sebanyak 401.090 lembar ditambah surat suara cadangan sebanyak 2,5 persen dari jumlah DPT,” jelasnya saat ditemui di Kantor KPU Solo, Senin (21/5).

Baca juga:  Teguh - Bambang Daftar Pilwalkot Jalan Kaki Pukul 23.00 Wib

Ia menambahkan mulai hari ini proses penyortiran dan pelipatan surat suara akan dimulai dan akan dikerjakan oleh sekitar 50 tenaga yang dikoordinir masing-masing Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Pelipatan kertas suara sendiri dijadwalkan akan selesai Sabtu (26/5) mendatang.

iklan

Penyortiran sendiri, lanjutnya, dilakukan untuk memastikan surat suara tidak ada yang cacat dan layak digunakan. Dalam hal ini cetakan tidak jelas, sobek, ada bercak tinta dan berlubang. “Nantinya setelah disortir akan direkap berapa surat suara yang rusak, untuk kemudian kami ajukan ke (KPU) Provinsi untuk diganti dengan surat suara yang baru. Karena jumlah surat suara yang tersedia harus sebanyak 114.060 lembar,” ujarnya.

Ia pun optimistis jumlah kertas suara tersebut mencukupi termasuk untuk mengkaver jumlah pemilih dari hasil pemutakhiran data yang terus dilakukan hingga 25 Juni mendatang. “Karena kan pemutakhiran data tidak selalu bertambah, mungkin juga berkurang karena ada yang pindah domisili atau meninggal dunia,” sambung Suryo.

Baca juga:  Cagub Harus Jaga Iklim Kondusif

Selain kertas suara, logistik lainnya yang sudah tiba di KPU Solo adalah tinta dan sampul. Sedangkan logistik yang belum dikirim dari KPU Provinsi tinggal formulir-formulir dan gambar pasangan calon (paslon). “Kalau ATK pengadaan oleh kita sendiri. Nanti kalau sudah lengkap semua akan kita masukkan ke kotak suara untuk selanjutnya di distribusikan ke TPS H-1 sebelum pemungutan,” urainya.

Sementara itu, Ketua KPU Solo, Agus Sulistyo mengatakan, tahapan Pilgub Jateng bulan Mei ini memang berkaitan dengan distribusi logistik. Kemudian pada akhir Mei sampai awal Juni tahapan pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Pelantikan KKPS akan dilakukan setelah tanggal 3 Juni. (jay/mar/drh)

iklan