JATENGPOS.CO.ID, LONDON – Chelsea akan menjamu Real Madrid pada leg pertama babak perempat final Liga
Champions di Stamford Bridge, Kamis (07/04/2022) dinihari pukul 02:00 WIB, disiarkan
langsung SCTV dan live streaming Vidio.com. The Blues sejatinya punya memori bagus atas El
Real.
Chelsea melaju ke perempat final dengan menyisihkan Lille. Sementara, Real Madrid meraih
kemenangan brilian pada leg kedua atas PSG dengan skor 3-1 untuk lolos ke perempat final.
Chelsea dan Real Madrid terakhir kali berjumpa pada semifinal Liga Champions musim
2020/2021. Chelsea mengimbangi Madrid dengan skor 1-1 pada leg pertama di Bernabeu, lalu
menang 2-0 pada leg kedua di Stamford Bridge.
Tapi, situasi terkini kedua tim agak berbeda. Chelsea masih dilanda krisis pelik terkait status
Roman Abramovich. Chelsea kalah dengan skor 4-1 dari Brentford akhir pekan lalu. Sementara,
diwarnai tiga penalti, Madrid menang 2-1 dari Celta Vigo pekan lalu.
Di Liga Champons musim lalu, Chelsea menang 2-0 atas Los Blancos di semifinal yang kemudian
berujung pada perayaan pesta juara usai mengalahkan Manchester City di final.
Hanya saja, The Blues baru saja kalah dengan skor 1-4 dari Brentford di Liga Inggris. Kekalahan
telak di kandang sendiri itu membuat skuad Chelsea bertekad untuk langsung bangkit di laga
melawan Real Madrid.
"Sekarang semua tergantung kami untuk bangkit kembali. Kami harus memulainya saat menghadapi Real Madrid dan kemudian terus melangkah ke depan," kata kapten tim Chelsea asal Spanyol, Cesar Azpilicueta.
Di sisi lain, Real Madrid tampak sudah bisa move on dari kekalahan 0-4 atas Barcelona. Akhir
pekan lalu, skuad asuhan Carlo Ancelotti mengalahkan Celta Vigo dengan 1-2 berkat 2 eksekusi
penalti Karim Benzema.
Manajer Thomas Tuchel tidak dapat memainkan bek kiri Ben Chilwell karena cedera.
Sementara, Christian Pulisic, Trevoh Chalobah, dan Callum Hudson-Odoi diragukan untuk
bermain.
Real Madrid tidak akan diperkuat Eden Hazard karena sedang mengalami cedera. Sementara
Isco dan Luka Jovic masih diragukan untuk memperkuat tim.
El Real julukan Real Madrid mendapat kabar kurang baik. Pasalnya, pelatih mereka, Carlo
Ancelotti masih diragukan mengawal pasukannya ketika bertandang ke Stamford Bridge.
Seperti diketahui, Don Carlo sapaan akrab Carlo Ancelotti dinyatakan positif Covid-19 pada
Rabu 30 Maret 2022. Pelatih asal Italia dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani tes menjelang
Real Madrid kontra Celta Vigo di lanjutan Liga Spanyol 2021-2022, Sabtu 2 April lalu.
Menurut laporan Diario AS, pada Senin 4 April 2022, Ancelotti dikabarkan kembali
mendapatkan hasil positif setelah melakukan tes pada Minggu 3 April lalu. Akan tetapi, saat ini
kondisi Don Carlo dikabarkan sudah lebih baik. Kabar terakhir juga menyebutkan, Ancelotti tidak menderita gejala apapun usai menjalani tes pertama.
Dirinya akan kembali menjalani tes sebelum Real Madrid berangkat ke London, Inggris dalam waktu dekat ini. Jika dinyatakan negatif maka Carlo Ancelotti dipastikan bisa kembali mendampingi Real Madrid dari pinggir lapangan.
Kiper utama Real Madrid Thibaut Courtois meminta rekan-rekannya untuk mewaspadai Chelsea. Menurut dia, Los Blancos masih mempunyai beberapa kekurangan dalam hal permainan. "Terkadang kami bermain dengan intensitas yang kurang dan Chelsea sangat pandai memanfaatkan momen tersebut," kata Courtois usai pertandingan Celta Vigo vs Real Madrid pekan lalu. Ia menilai intensitas permainan masih menjadi pekerjaan rumah timnya sepanjang musim ini.
Courtois mengingatkan rekan-rekannya agar tidak menjadikan kekalahan Chelsea 1-4 dari Brentford di Liga Inggris sebagai patokan untuk laga nanti. Menurut dia, kekalahan itu justru bisa menjadi motivasi menghadapi Real Madrid.
Real Madrid punya modal baik untuk laga perempat final Liga Champions nanti. Mereka menang 2-1 dari Celta Vigo pada laga pekan ke-30 La Liga. Karim Benzema menjadi kunci
kemenangan dengan mencetak dua gol. Prediksi skor Chelsea 2 – 1 Real Madrid. (bol/riz)