Pegabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang di Grobogan

JATENGPOS.CO.ID, GROBOGANSejumlah Dosen Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang mengadakan kegiatan pegabdian kepada masyarakat (PKM) di SMPN 03 Tegowanu, Kab. Grobogan, Jawa Tengah sebagai realisasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi di bawah payung Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LPPM) Universitas Negeri Semarang.

Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang diketuai oleh Sheyra Silvia Siregar.,S.S.,MTCSOL beranggotakan dua dosen yaitu Nur Hanifah Insani.,S.Pd.,M.Pd dan Ria Riski Marsuki.,S.S.,MTCSOL serta empat mahasiswa mengusung tema “Pengenalan Bahasa Mandarin Dasar dan Etnografi Budaya Tionghoa Di Era Globalisasi Pada Guru dan Siswa di SMPN03 Tegowanu, Jawa Tengah”.

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 Juni 2023 dengan menghadirkan pemateri yang ahli di bidangnya. Kegiatan ini merupakan salah satu tindakan nyata dalam menjawab kebutuhan dunia kerja akan ahli bahasa mandarin khususnya Tegowanu sebagai salah satu daerah industri di Jawa Tengah.

Baca juga:  Tumbuhkan Toleransi Untuk Wujudkan Kesetaraan Bagi Penyandang Difabel

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memperkanalkan bahasa mandarin dan etnografi budaya Tionghoa bagi Guru dan Siswa di SMPN 03 Tegowanu sebagai pendekatan antara budaya asing dan budaya lokal serta sebagai jawaban terhadap tantangan pengetahuan akan bahasa asing di wilayah urban pada era Industri 5.0 saat ini.

iklan

Fenemona ini menjelaskan tingkat kebutuhan akan tenaga ahli bahasa asing khususnya bahasa mandarin sangat krusial mengingat keberadaan para tenaga ahli terutama mereka yang berasal dari Kabupaten Grobogan sendiri diharapkan dapat berperan dalam pengembangan wilayah Kabupaten Grobogan itu sendiri, sehingga tidak hanya berperan sebagai pekerja tetapi juga memiliki tugas lain yang sangat penting yaitu untuk memajukan wilayah Kabupaten Grobogan itu sendiri.

Baca juga:  Guru Sragen Latihan Menulis Artikel Ilmiah Populer di Media Massa

Kegiatan PKM ini sejalan dengan tingginya minat siswa SMPN 03 Tegowanu dalam mempelajari bahasa asing yang sayangnya terkendala dengan ketersediaan tenaga pengajar bahasa mandarin yang sangat minim. Kegiatan PKM ini disambut baik oleh pihak Kepala Sekolah SMPN 03 Tegowanu, Bapak Wiwit Wijanarko.,S.Pd dapat memberikan dampak yang positif terhadap pengetahuan Guru dan sebagai bekal para siswa di sekolah itu sendiri.

Kegiatan PKM ini meliputi pengenalan bahasa mandarin dasar bagi Guru dan Siswa yang dilaksanakan pada hari pertama yaitu tanggal 7 juni 2023 serta disusul dengan agenda kedua yaitu workshop kaligrafi Cina sebagai implikasi pengenalan etnografi budaya Cina yang dilaksanakan pada hari kedua yaitu tanggal 8 juni 2023. Sheyra Silvia Siregar.,S.S.,MTCSOL berperan sebagai pemateri pada kedua agenda tersebut. (*)

Baca juga:  Lingkungan SDN Pati Kidul Dipercantik
iklan