JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Meraih kesuksesan hidup, khususnya dalam bidang pendidikan bisa dilakukan kapan saja dan tak terbatas pada usia berapa. Konsistensi dan komitmenlah yang mampu mewujudkan semua itu.
Seperti yang dilakukan oleh Dr. Endang Sri Handayani, SH, Sp.N,MH , salah satu lulusan terbaik Doktoral Ilmu hukum Universitas Tujuh Belas Agustus (UNTAG) Semarang.
Endang sapaan akrab wanita matang tersebut, mampu meraih gelar Doktornya di usia 69 tahun. Baginya, belajar menggali ilmu tidak ada batasan usia dan hal tersebut sudah menjadi komitmen dalam bagian hidupnya.
“Selain sebagai komitmen dalam hidup. Raihan pendidikan bergelar Doktor bidang hukum ini, sebagai bentuk motivasi nyata kepada anak – anak saya dan generasi muda,”tutur Endang Wanita Humanis, asli Kartosuro Jawa Tengah ini.
Dikatakan Endang, jika pendidikan S3 yang dijalankankanya itu, sebagai bagian dari contoh dan motivasi kepada anak-anaknya, agar tidak berhenti untuk menggali ilmu lebih baik dan tinggi lagi.
“Dari segi kemapan bekerja dan menjalankan hidup. Tentunya sebagai wanita berprofesi, saya bisa dibilang sudah banyak makan garam. Nah itu, sebagai memotivasi keluarga khususnya anak dan generasi muda, saya harus memberikan contoh nyata salah satunya melanjutkan pendidikan lebih tinggi lagi,”terang Endang, pehobi keterampilan wanita dan juga profesi werda notaris PPAT.
Setelah tak lagi berkecimpung dalan dunia Notaris. Endang, kini mulai merintis profesi barunya sebagai seorang advokasi, sesuai dengan pendidikan Doktoral Hukum yang baru saja diraihnya sebagai salah satu lulusan terbaik angkatan 89 periode I tahun 2020-2020 wisuda Untag Semarang.
Tak tanggung-tanggung, gelar Doktor Hukum yang diraihnya diselesaikan hanya dalam kurun waktu 3,5 tahun dengan IP 3,96 cum laude.
Dengan mengusung makalah disertasi berjudul ‘ Problemmatika Kedudukan Camat Sebagai PPAT Sementara Dalam Pendaftaran Tanah ‘ dan ditunjang eksistensi pembelajaran yang tidak pernah absen. Endang Sri Handayani, mampu menjadi salah satu lulusan Doktoral Hukum terbaik.
“Yang penting dalam menjalankan hidup itu harus berfikiran positif, pasrah dan tak malu untuk terus belajar. Semua itu jika dilakukan dengan penuh keiklasan, akan berdampak sangat baik untuk masa depan kehidupan kita sebagai manusia,” pungkas, Dr. Endang Sri Handayani SH, Sp.N,MH (biz/ucl)