Ratusan Anggota Kodim 0724/Boyolali Jalani Tes Urine

Petugas Kodim Boyolali mengumpulkan sampel tes urine para anggota. FOTO : AJI JARMAJI/JATENGPOS.CO.ID

JATENGPOS.CO.ID, BOYOLALI – Sebanyak 100 anggota Kodim 0724/Boyolali menjalani tes urine, Senin (11/12). Tes urine dilakukan secara acak dan mendadak, untuk mengecek kemungkinan ada anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba.

Tes urine dilaksanakan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali. Dilakukan setelah apel pagi yang diikuti seluruh anggota Kodim dan Koramil di wilayah Boyolali.

Anggota dipilih secara acak dan dipanggil satu persatu. Setelah mengisi formulir, mereka diberi gelas kecil untuk tempat urine.

Sampel urine selanjutnya diserahkan ke petugas untuk dilakukan pemeriksaan, untuk mengetahui mengandung narkoba atau tidak. Selain itu, tes juga untuk mengecek anggota terkena HIV/AIDS atau tidak.

“Semua anggota dari tamtama, bintara hingga perwira ikut tes ini,” ujar Dandim 0724 Boyolali Letkol (Arh) Nova Mahanes Yudha melalui Kasdim Mayor (Inf) Setiadi Kuncoro Dewo.

Menurut dia, kegiatan tes ini dilakukan rutin setiap tiga bulan sekali. Hal ini sesuai perintah langsung Pangdam IV/Diponegoro.

Dari seluruh anggota yang menjalani tes urine tersebut, semua negatif narkoba maupun HIV/AIDS. Kasdim menyatakan, hal itu tidak lepas dari upaya pembinaan dan pengawasan yang dilakukan Kodim secara rutin.

“Kami juga menekankan kedisiplinan setiap anggota dalam tugas,” tandasnya.

Sementara itu,  hal sama juga dilakukan di Kodim 0723/Klaten. Seratusan anggota menjalani tes urin di Aula Makodim, Senin(11/12) pagi. Pemeriksaan dadakan menjelang akhir tahun ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan narkoba yang mungkin dilakukan oleh anggota Kodim 0723/Klaten.

“Pemeriksaan dilakukan terhadap 100 anggota. Seratusan anggota itu mewakili seluruh anggota yang ada di Kodim Klaten,” kata Kasdim 0723/Klaten, Mayor Inf Sapto Budi.

Pemeriksaan ini, imbuh Sapto, merupakan instruksi langsung dari Komando Daerah Militer (Kodam) IV/Diponegoro. Salah satu yang menjadi sorotan adalah memerangi penyalahgunaan narkoba yang mungkin dilakukan oleh anggota. Adapun anggota yang menjalani tes urin mulai dari jajaran Perwira, Intel, hingga Babinsa yang ada di wilayah.

(aji/aya/saf)