Rekomendasi jam tangan digital untuk penampilan yang lebih fashionable dan trendi

JATENGPOS.CO.ID,  – Jam tangan merupakan salah satu aksesoris yang penting untuk digunakan baik untuk para wanita maupun pria. Jam tangan berfungsi sebagai alat penunjuk waktu. Tak hanya itu, jam tangan juga berfungsi untuk menunjang penampilan agar terlihat semakin profesional dan berkelas.

Kini, jam tangan digital cukup banyak digandrungi, terutama pada anak-anak muda karena memiliki model yang lebih fashionable dan trendi. Selain itu, jam tangan digital juga memiliki fitur yang lebih lengkap seperti stopwatch, alarm, kalender dan masih banyak lagi. Jam tangan digital menunjukkan waktu melalui layar berbentuk LCD. Soal harga, ini tergantung kepada brand yang anda pilih. Berbagai brand jam tangan ternama sudah meluncurkan jam tangan digital dengan model khasnya masing-masing. Seperti contohnya adalah Casio, yang terkenal dengan jam tangan digitalnya dengan model yang sporty.

Berikut ini adalah rekomendasi jam tangan digital untuk anda yang menginginkan penampilan lebih fashionable dan trendi. Simak ulasan selengkapnya!

  1. Casio


Casio merupakan perusahaan asal Jepang yang memproduksi jam tangan digital. Casio banyak digandrungi oleh para kawula muda yang menyukai jam tangan dengan modelan yang sporty, keren namun tetap terlihat fashionable. Jam tangan digital yang satu ini memiliki desain yang menarik. Jam tangan digital sangat cocok untuk digunakan sehari-hari, ataupun digunakan untuk hangout bersama teman-teman. Salah satu tipe jam tangan digital dari Casio adalah Casio A159WAD-1DF Digital Dial Stainless Steel. Jam tangan digital yang satu ini bisa anda gunakan untuk aktivitas sehari-hari, outdoor ataupun indoor. Keunggulan dari jam tangan digital dari Casio tersebut adalah memiliki fitur kalender, dan juga water resistant di kedalaman air mencapai 30 meter. Dibuat dari berbagai bahan dan material yang premium. Seperti contohnya, case yang terbuat dari bahan resin. Selain itu, strap-nya juga terbuat dari stainless steel.

Baca juga:  JNE dan RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Kerjasama Layanan Antar Obat

Selain itu, ada juga jam tangan digital wanita Casio B650W. Jam tangan digital yang satu ini khusus untuk para wanita yang menyukai tipe jam tangan yang sporty. Casio B650W dilengkapi dengan berbagai fitur di dalam satu layar jam tangan seperti alarm, stopwatch, timer dan flash alert sehingga anda akan dengan mudah menggunakan fitur tersebut hanya dengan cara mengaturnya di jam tangan anda. Jam ini memiliki fitur water resistant hingga kedalaman 50 meter.

  1. SKMEI

SKMEI merupakan salah satu brand jam tangan yang berasal dari Tiongkok. Sejak tahun 2009, kini sudah terhitung ada ribuan model jam tangan yang sudah diproduksi oleh SKMEI salah satunya adalah jam tangan digital. SKMEI memproduksi jam tangan digital untuk berbagai kalangan dengan kualitas yang terbaik, namun dibandrol dengan harga yang super terjangkau. Model dan desainnya juga beragam, anda bisa pilih sesuai dengan selera anda. Salah satu tipe jam tangan digital dari SKMEI adalah SKMEI Solar Power 1096BU Digital Dial Black Polyurethane Strap. Jam tangan digital untuk pria ini memiliki desain yang macho dan keren. Dilengkapi dengan fitur yang cukup lengkap di layar jam tangan digital tersebut, seperti fitur alarm, chronograph, stopwatch dan lain sebagainya. Pada bodynya, jam tangan ini dibuat dari bahan case berbahan polycarbonate dengan kaca bahan resin. Pada strapnya, jam tangan digital ini terbuat dari bahan polyurethane.

  1. Fossil
Baca juga:  Semarang Smart City Makin Inovatif

Anda tentu mengenal brand fashion ternama Fossil. Fossil merupakan brand fashion dari Amerika yang salah satunya adalah memproduksi jam tangan digital. Jam tangan digital dari Fossil memiliki model yang sporty dan keren untuk digunakan, sangat cocok untuk anda para pria yang gemar berpetualang. Selain itu, jam tangan digital dari Fossil dibuat dari bahan-bahan berkualitas dan material yang premium. Tidak heran bahwa Fossil seringkali dijual dengan harga yang cukup tinggi, namun jam tangan tersebut akan sepadan untuk anda miliki dan anda gunakan sehari-hari. Fossil Sport Smartwatch FTW4033 merupakan salah satu pilihan jam tangan digital dari Fossil. Modelnya sporty. Jam tangan digital yang satu ini termasuk kedalam smartwatch atau jam tangan yang memiliki fitur yang cukup canggih. Memiliki fitur water resistant hingga kedalaman air 50 meter. Terdapat fitur kalender, GPS, alarm, stopwatch dan lain sebagainya. Selain itu, jam tangan digital Fossil yang satu ini unggul di bahan dan material yang digunakan. Strap pada jam tangan ini terbuat dari bahan karet, dan kaca bahan mineral crystal. Pada case-nya, bahan case terbuat dari stainless steel.

  1. Garmin
Baca juga:  Libur Long Weekend, KAI Daop 4 Tambah Perjalanan Kereta Api

Garmin awalnya merupakan sebuah perusahaan yang terkenal dengan terobosan produk navigasi GPS-nya. Lalu, Garmin juga berkecimpung di dalam industri penerbangan. Kini, Garmin juga memproduksi berbagai aksesoris seperti jam tangan, sepatu untuk kegiatan di luar ruangan, alat mendaki, dan masih banyak lagi. Garmin juga memproduksi jam tangan digital yang memiliki model dan desain yang keren. Salah satunya adalah Garmin fēnix 6X Pro Solar. Jam tangan digital yang diproduksi oleh Garmin memang tergolong mahal, namun biaya yang anda keluarkan akan sepadan dengan jam tangan digital yang memang memiliki fitur lengkap dan body jam yang keren dan tahan lama. Jam tangan digital produksi dari Garmin ini bisa anda gunakan untuk berbagai kegiatan outdoor termasuk kegiatan air karena memiliki fitur water resistant.

Itu dia rekomendasi jam tangan digital untuk anda. Untuk mendapatkan salah satu jam tangan dari brand populer diatas, anda bisa membelinya melalui official store di Blibli.