JATENGPOS.CO.ID, SOLOD – Best western Premier Solo Baru, kembali memberikan kejutan kepada pelanggan. Dengan Menghadirkan “Skyline Terrace” venue terbaru yang menjadi bagian sajian fasilitas yang dapat dinikmati semua segmen masyarakat.
Tidak sekedar venue kongkow biasa, panorama tenggelamnya matahari (sunset), juga menjadi bagian spesial sajian yang terdapat di Skyline Terrace.
Bagi pelanggan atau tamu berkunjung yang tengah menginap dan singgah di Best Western premier Solo Baru, tak perlu keluar hotel hanya untuk melihat sensasi matahari tenggelam sambil kongkow menikmati ragam sajian kuliner bersama keluarga, teman atau relasi.
“Untuk menambah fasilitas agar pelanggan betah berlama-lama menginap dihotel kami. Skyline Terrace sengaja kami hadirkan. Tidak saja dibuka untuk pelanggan hotel, masyarakat luas pun bisa menikmati venue kongkow diatas ketinggian tersebut,” ujarnya, Oji Fahrrurazi GM Best Western Premiee Solo Baru, belum lama ini.
Bertema “Grab The Sunset & Drinks”. Event spesial Sunset Chill ini dibuka setiap hari kamis, jum’at dan sabtu selama musim panas. Dengan ragam sajian tema event live musik disc jokey (DJ) beserta sajian food n beverage sebagai pelenggap. Skyline Terrace siap menjawan kebutuhan relaksasi pelanggan semua segmen.
“Sambil menikmati sunset dengan pemandangan pegunungan dan kota Solo Baru, serta menikmati live musik dan sajian food n beverage, pelanggan bisa bersantai tidak perlu mencari venue lain, kami siap memberikan pelayanan maksimal,” imbuh, Oji Fahrurrazi.
Tamu yang tengah hangout juga dapat memilih promo minuman dan makanan yakni diskon BUY 1 GET 1 Beer, BUY 2 GET 1 untuk Classic Cocktail, diskon 30% untuk minuman non alkohol. Dan ada beberapa promo wine by bottle dengan harga spesial.
Area indoor dan outdoor lantai 21 didalam Skyline Terrace yang buka mulai pukul 16.00 sore hingga 23.00 malam, juga menyediakan tempat bagi pengunjung yang ingin menikmati waktu senggang disore hari sambil menikmati sunset.
“Konsep Instagramable juga disajikan untuk memfasilitasi tamu yang ingin menambah koleksi foto pribadi. Di event regular ini tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan tahapan protkes untuk setiap orang yang masuk di area Skyline Terrace,” pungkas, Oji Fahrrurazi. (ucl/muz)