JATENGPOS.CO.ID, JAKARTA – Pertama kalinya di Indonesia, Smartfren meluncurkan inovasi produk telekomunikasi terbaru dengan manfaat ultra-premium bagi para pecinta golf. Menggunakan Kartu Perdana Smartfren Golf yang dimaksud, para pelanggan dan pecinta golf bisa menikmati layanan telekomunikasi terbaik sekaligus berbagai keuntungan khusus yang mendukung kegiatan golf mereka.
Andrijanto Muljono, Chief Executive Officer Smartfren mengatakan, kartu Pedana Smartfren Golf merupakan upaya kami untuk masuk ke segmen ultra-premium dan para pecinta golf.
“Hanya dengan satu kartu perdana ini, pelanggan Smartfren dan para pecinta golf bisa menikmati layanan telekomunikasi terbaik sekaligus mendapat berbagai penawaran khusus di lapangan golf tertentu,” katanya.
Kartu Perdana Smartfren Golf dibanderol dengan harga terjangkau dan bisa diperoleh di berbagai Galeri Smartfren di Jabodetabek dan Jawa Barat; juga akan bisa dibeli di berbagai ecommerce (Tokopedia, Shopee, BliBli, Lazada, Bukalapak), aplikasi MySmartfren serta website Smartfren. Hanya dengan Rp50.000, pelanggan kartu perdana tersebut bisa menikmati banyak sekali manfaat, mulai dari penawaran khusus saat berlatih golf di lapangan golf tertentu, hingga kuota data untuk kebutuhan komunikasi.
Penawaran khusus untuk berlatih golf bisa didapat antara lain di Gunung Geulis Country Club, Klub Golf Bogor Raya, Rainbow Hills Golf Club, Jababeka Golf & Country Club, Emeralda Golf Club, dan Palm Springs Golf & Country Club. Adapun penawaran tersebut bervariasi dengan nilai hingga jutaan rupiah, dan dalam bentuk voucer yang dapat diklaim di aplikasi MySmartfren sebanyak 2x setiap bulan.
Pelanggan setia Smartfren juga bisa menikmati manfaat serupa menggunakan promo SmartPoin. Hanya dengan menukarkan 30 SmartPoin maka bisa mendapatkan penawaran khusus di seluruh lapangan golf tersebut.
Pelanggan juga mendapatkan manfaat kuota data dengan total 11 GB (Kuota Utama 6 GB + Kuota Aplikasi 5 GB) yang aktif selama 30 hari. Lebih dari itu, pelanggan bisa menikmati Bonus Kuota Nasional 4 GB dengan cara klaim melalui aplikasi MySmartfren atau USSI *888#.
Pelanggan juga bisa upgrade Kartu Perdana Smartfren Golf dengan paket data Kuota 100 GB terbaru untuk kebutuhan kuota internet yang lebih besar. Bagi pelanggan yang memiliki smartphone mutakhir dan mendukung eSIM, bisa juga upgrade Kartu Perdana Smartfren Golf ini menjadi eSIM sehingga tidak lagi memakai kartu fisik.
“Melalui berbagai produk yang relevan dengan minat dan kebutuhan, kami berharap Smartfren bisa selalu menjadi teman masyarakat Indonesia dalam membuka berbagai peluang baru, berkarya dan jadi juara dengan memanfaatkan akses internet,” tutup Andrijanto.(aln)